Tayang 25 Maret 2022, Ini 4 Fakta Seputar Bridgerton Season 2

Firdhayanti - Jumat, 18 Februari 2022
Serial Bridgerton Season 2 akan hadir Maret 2022.
Serial Bridgerton Season 2 akan hadir Maret 2022. Dok. Netflix

3. Tanpa Kehadiran Rege Jean Page 

Bagi para penggemar serial Bridgerton, karakter Duke of Hastings ini sudah tidak asing lagi.

Sayangnya, karakter yang diperankan oleh Regé-Jean Page ini tidak akan bergabung di musim ke-2. 

Ketidakhadiran Duke of Hastings telah dikonfirmasi oleh pihak Netflix sebelumnya. 

4. Syuting Sempat Terhenti 

Produksi musim ke-2 dari serial Bridgerton dihentikan sementara lho, Kawan Puan. 

Berhentinya produksi serial Netflix ini terjadi setelah tes Covid-19 kedua oleh para pemain dan kru yang terlibat.

Pada hari Kamis (15/7/2021) waktu setempat, produksi dihentikan selama 24 jam karena salah seorang kru positif Covid-19, sebagaimana diwartakan oleh The Hollywood Reporter.

Setelah hasil tes keluar, anggota kru yang positif langsung diisolasi.

5. Lanjut Hingga Musim Keempat

Netflix mengumumkan bahwa serial Bridgerton akan berlanjut hingga musim 3 dan 4.

Meskipun belum dikonfirmasi Netflix tentang cerita pada musim ketiga dan keempat, tetapi diasumsikan bahwa alur masih akan mengikuti dari novel Julia Quinn. 

Untuk itu, bisa dipastikan bahwa akan ada musim selanjutnya dari Bridgerton nih, Kawan Puan. 

(*)

Baca Juga: Ada Wandavision dan Bridgerton, Ini Daftar Nominasi Emmy Awards 2021!

Sumber: Hollywood Reporter
Penulis:
Editor: Kinanti Nuke Mahardini


REKOMENDASI HARI INI

Bocah 7 Tahun di Banyuwangi Diperkosa, Kenapa Anak Masih Rentan Jadi Korban Kekerasan?