5 Cara Packing Photocard Kpop Ramah Lingkungan, Tanpa Bubble Wrap!

Aghnia Hilya Nizarisda - Jumat, 18 Februari 2022
Cara packing photocard Kpop ramah lingkungan tanpa bubble wrap ternyata aman, lho!
Cara packing photocard Kpop ramah lingkungan tanpa bubble wrap ternyata aman, lho! Twitter @arabucinsh

Parapuan.co - Jika kamu menjual photocard Kpop, packing adalah hal paling penting. Bahkan, bagaimana cara kamu mengemas akan menentukan kualitas jualanmu.

Tak usah heran, goresan sedikit pada photocard Kpop akan menentukan harganya. Dalam arti lain, jika photocard Kpop tak mulus, maka harganya menurun.

Maka itu, pada umumnya para pemilik bisnis Kpop akan menggunakan bubble wrap yang tebal untuk menjamin photocard idol sampai dengan aman.

Sayangnya, tak bisa dimungkiri, makin tebal bubble wrap, maka semakin banyak pula sampah yang dihasilkan untuk membungkus kartu idol seukuran KTP itu.

Menariknya, seorang pemilik bisnis Kpop, sebut saja A, telah berhasil melakukan percobaan cara packing photocard Kpop ramah lingkungan, aman dan tanpa bubble wrap.

Tak hanya itu, dirinya mengungkapkan caranya dalam utas di akun Twitter bernama @arabucinsh. Utas tersebut pun viral hingga kini sudah disukai lebih dari 15 ribu pengguna.

Saat dihubungi PARAPUAN, perempuan berusia 20 tahun ini mengungkapkan alasannya mencoba cara packing photocard Kpop ramah lingkungan dan minim plastik.

"Sebenarnya karena aku kehabisan bubble wrap di rumah. Biasanya aku reuse dari bubble wrap layak pakai yang aku dapat, tapi kebetulan kempes semua dan aku harus kirim segera," ujarnya.

"Terus kepikiran packing ala seller korea, sering lihat di Tiktok. Mereka enggak pakai bubble wrap, pakainya amplop, akhirnya aku coba. Ternyata aman, dan dapet feedback positif," tambahnya.

Baca Juga: 5 Tips Mulai Bisnis Jastip untuk Fans Kpop yang Punya Teman di Korea

Sejak menerapkan packing photocard ramah lingkungan pada awal tahun, semuanya aman dan pembelinya tak ada yang komplain perihal kerusakan atau kebobolan paket.

Lantas, bagaimana cara packing photocard ramah lingkungan yang dilakukannya? Simak begini langkah-langkahnya dan apa saja yang dibutuhkan!

1. Lindungi dengan sleeve dan mika

Cara pertama packing photocard ramah lingkungan.
Cara pertama packing photocard ramah lingkungan. Twitter @arabucinsh

Pertama ialah gunakan inner sleeve untuk melapisi photocard Kpop. Sleeve adalah perlindungan paling dasar untuk photocard, baik untuk mengirim atau menyimpan.

Setelah sleeve pertama yang biasanya tetap terbuka di atas photocard, kamu bisa melapisinya dengan sleeve yang tersegel atau tertutup.

Lantas, untuk pengamanan, kamu bisa menggunakan satu plastik tambahan yakni mika top loader untuk menyimpan photocard Kpop.

Jangan lupa tempel index memo di sleeve agar photocard Kpop kamu mudah saat dikeluarkan.

2. Pakai karton tebal

Baca Juga: Kerja di Korea, Remaja Ini Sukses Dirikan Bisnis Jastip Tanpa Modal

Cara kedua packing photocard ramah lingkungan.
Cara kedua packing photocard ramah lingkungan. Twitter @arabucinsh

Meski tidak menggunakan bubble wrap, kamu tetap perlu mengamankan photocard Kpop dengan karton tebal atau yellow board.

Karton tebal ini akan diguanakan dikedua sisi untuk melapisi photocard Kpop dengan aman. Kamu bisa menempelkan photocard dengan selotip kertas atau washi tape.

Selotip itu juga diperlukan untuk menempelkan kedua sisi karton dan tidak perlu berlebihan, ya.

3. Pilih alternatif freebies

Cara ketiga packing photocard ramah lingkungan.
Cara ketiga packing photocard ramah lingkungan. Twitter @arabucinsh

Biasanya, jika kamu membeli barang Kpop, para penjual akan memberikan kamu freebies atau pernak-pernik yang diberi gratis dari penggemar satu ke lainnya.

Freebies bisa sesuatu yang bernuansa idol seperti unofficial photocard ataupun tanpa nuansa idol seperti permen atau makanan ringan berukuran kecil.

Nah, untuk menerapkan cara packing photocard Kpop ramah lingkungan ini, kamu perlu memilih alternatif freebies yang tidak memakan ruang.

Baca Juga: Heboh NCT Joget TikTok Mendung Tanpo Udan, Ini Respons Ndarboy Genk

Dalam utasnya, A mengungkapkan, dirinya biasanya memberikan freebies berupa sticker kertas, unofficial photocard, atau pembatas buku kertas.

4. Bungkus dengan amplop kraft

Cara keempat packing photocard ramah lingkungan.
Cara keempat packing photocard ramah lingkungan. Twitter @arabucinsh

Seperti apa yang disampaikan A kepada PARAPUAN, alih-alih menggunakan bubble wrap, dirinya coba membungkus dengan amplop seperti penjual di Korea.

Amplop yang digunakan ialah amplop kraft cokelat seukuran A6 dengan ketebalan 150 gram.

Sebelum memasukkan ke dalam amplop, pastikan kamu sudah memasukkan freebies dan juga pesan kecil sebagai bentuk terima kasih kepada pelangganmu.

Untuk menutup amplop pun kamu bisa menggunakan selotip kertas atau sticker. Hal ini tergantung preferensi kamu, ya.

5. Lapisi polymailer dan beri sticker peringatan

Cara keempat packing photocard ramah lingkungan.
Cara keempat packing photocard ramah lingkungan. Twitter @arabucinsh

Baca Juga: Kenalan dengan Member dan Sub Unit NCT, Boy Group SM Entertainment

Langkah terakhir tapi tidak kalah penting ialah melapisi amplop yang berisi photocard Kpop dengan polymailer agar aman.

Selain itu, A juga menyarankan, "Gunakan double tape untuk ngerekatin pinggiran polymailer, biar enggak lower dan digerayangin, digunting, atau dimalingin sama oknum kurir nakal."

Terakhir, untuk meminimalisir hal buruk selama paket menuju tujuan, jangan lupa tambahkan sticker peringatan. Usahakan pakai warna merah agar mencolok.

Nah, itulah 5 cara packing photocard Kpop ramah lingkungan yang terbukti aman dan bisa pemilik bisnis Kpop lain terapkan.

Selain aman dan ramah lingkungan, cara packing photocard ini bisa bikin kamu lebih hemat, lho. Kamu bisa melihat di mana saja A membeli bahannya di utas Twitternya, ya! (*)

Sumber: Twitter,Wawancara
Penulis:
Editor: Aghnia Hilya Nizarisda


REKOMENDASI HARI INI

Kampanye Akbar, Paslon Frederick-Nanang: Kami Sedikit Bicara, Banyak Bekerja