Sofia Jirau jadi Model Down Syndrome Victoria’s Secret di Love Cloud Collection

Arintya - Jumat, 18 Februari 2022
Sofia Jirayu jadi model down syndrome Victoria's Secret
Sofia Jirayu jadi model down syndrome Victoria's Secret Instagram/Sofiajirayu

Parapuan.co – Kawan Puan, brand pakaian dalam Victoria’s Secret kembali melakukan gebrakan.

Kali ini, Victoria’s Secret menggandeng super model dengan down syndrome, Sofia Jirau.

Seperti diketahui, Victoria’s Secret pertama kali melakukan gebrakan dan mengubah konsep bisnisnya pada Juni 2021 yang lalu.

Lebih tepatnya, Victoria’s Secret telah mengganti sejumlah super modelnya dengan tujuh figur aktivis, atlet, hingga model plus size yang dianggap lebih representatif terhadap konsep kecantikan yang nyata.

Seperti yang dikutip dari People, Sofia Jirau berhasil membuat sejarah baru dengan menjadi model pertama Victoria’s Secret yang mengidap down syndrome.

Perempuan berusia 24 tahun yang berasal dari Puerto Rico ini tidak sendiri. Bersama 17 orang perempuan lainnya, mereka turut memeriahkan kampanye terbaru Victoria’s Secret melalui koleksi pakai dalam terbarunya.

Koleksi pakaian dalam terbaru tersebut bertajuk Love Cloud Collection.

Love Cloud Collection

Menggandeng belasan wajah baru dalam dunia Victoria’s Secret Love Cloud Collection memiliki konsep yang unik dan kian iklusif lo Kawan Puan.

Baca Juga: Selain Victoria Secret, Ini 5 Lingerie Mewah Tembus Harga Rp 9,5 Juta

Jika sebelumnya item Victoria’s Secret ekslusif untuk beberapa kalangan saja, kini melalui Love Cloud Collection mereka berharap bisa menyajikan pakaian dalam yang bisa dikenakan sehari-hari.

Seperti yang dikutip dari CNN Edition, Love Cloud Collection merangkul dan merayakan setiap bentuk tubuh yang dimiliki perempuan.

Raúl Martinez, selaku Chief Creative Director Victoria Secret's juga menambahkan jika koleksi merupakan perubahan besar di brand tersebut.

Love Cloud Collection adalah perubahan besar di evolusi brand Victoria’s Secret,” ungkapnya pada People.

Selain Sofia Jirau, ada beberapa nama selebriti papan atas, seperti Hailey Bieber, Taylor Hill dan Adut Akech.

Menariknya, bergabung pula perempuan dari berbagai latar belakang lainnya seperti petugas pemadam kebakaran hingga seorang ibu yang tengah mengandung.

Sofia Jirau dan body positivity

Kawan Puan, bergabungnya Sofia Jirau menjadi model Victoria’s Secret menjadi angin segar di industri fashion.

Selain makin inklusif dengan merangkul berbagai perempuan dari beragam latar belakang, bergabungnya Sofia juga semakin menggaungkan semangat body positivity.

Baca Juga: Micelle Halim Tuai Kontroversi Usai Kritik Kampanye Body Positivity

Apalagi melalui salah satu unggahan Instagramnya, Sofia pernah mengatakan bahwa menjadi model profesional merupakan salah satu mimpinya.

“Aku pernah memimpikannya. Lalu aku berusaha keras meraih mimpi itu dan sekarang mimpi itu terwujud. Akhirnya aku bisa berbagi sedikit rahasia ini, sekarang aku merupakan model down syndrome pertama di Victoria’s Secret,” tulisnya pada caption.

Lebih lanjut, Sofia Jirau juga menambahkan jika ia berterima kasih atas kesempatan yang diberikan Victoria’s Secret.

“Terima kasih untuk Victoria’s Secret yang sudah melihat potensi dan memilihku untuk campaign Love Cloud Collection,” sambungnya dalam caption.

Melalui caption tersebut, Sofia Jirau juga ingin menegaskan bahwa untuk meraih mimpi tidak ada batasan.

Apapun bentuk tubuh dan hal fisik yang dimiliki perempuan, bukanlah sebuah penghalang untuk menjadi seseorang sesuai mimpinya.

Semangat body positivity untuk menghormati setiap bentuk tubuh juga tergambar jelas dalam terpilihnya Sofia Jirau serta kampanye Love Cloud Collection ini.

Inside and out, there are no limits,” tutupnya. (*)

Baca Juga: Mengenal Tren Rewear Culture, yang Diikuti Victoria Beckham hingga Kim Kardashian

Sumber: People,Edition CNN
Penulis:
Editor: Arintya


REKOMENDASI HARI INI

Ada Budi Pekerti, Ini 3 Film Indonesia Populer yang Bertema Guru