2. Evaluasi diri
Setelah kesedihan dan amarahmu mereda, segeralah mengevaluasi diri sendiri tentang kinerjamu di tempat kerja sebelumnya.
Cari tahu kekuranganmu dan lakukan perbaikan untuk mendapatkan karier yang lebih baik di masa depan.
Bila perlu, tingkatkan keterampilan yang kamu punya dan belajar hal baru sebelum mencari pekerjaan.
3. Membaca kisah inspiratif
Membaca kisah inspiratif dari tokoh terkenal semisal Bob Sadino atau Mark Zuckerberg bisa membantu membangkitkan optimisme dalam dirimu.
Meski tidak secara langsung, kisah perjalanan hidup orang terkenal dapat membantumu menemukan kembali semangat yang hilang akibat PHK.
Ambil pelajaran dari setiap kisah yang kamu baca, dan tetaplah berjuang meraih apa yang kamu inginkan dalam karier.
Lakukanlah yang terbaik dan percayalah bahwa suatu saat kamu juga bisa sukses seperti mereka.