Parapuan.co - Bank BRI baru saja membuka lowongan kerja BUMN untuk ditempatkan di kantor cabang (KC) Balige, Kabupaten Toba, Sumatera Utara.
Melalui Brilliant Internship Program, jabatan di atas terbuka bagi talenta dengan pendidikan minimal lulusan D3.
Kabar baik ini dibagikan langsung oleh akun Instagram resmi KC BRI Balige yakni @brilian_Balige.
Sekadar informasi, Bank Rakyat Indonesia (BRI) sendiri merupakan Badan Usaha Milik Negara (BUMN) yang bergerak di bidang perbankan.
Perlu diketahui, BRI adalah salah satu bank terbesar di Indonesia, sehingga lowongan kerja BUMN ini pun menjadi incaran para jobseeker.
Dengan membuka Brilliant Internship Program, perusahaan pelat merah itu berharap menemukan kandidat terbaik untuk ditempatkan pada KC Balige, Sumatera Utara.
Adapun jabatan yang ditawarkan oleh BRI dalam lowongan kerja untuk D3 ini adalah Frontliner.
Lantas, apakah Kawan Puan berminat dengan jabatan ini?
Berikut ini informasi selengkapnya mengenai kesempatan kerja BUMN posisi Frontliner di BRI KC Balige. Yuk, simak!
Baca Juga: Lowongan Kerja BUMN di PT PP (Persero) untuk Lulusan S1 Teknik, Berminat?
Sesuai pengumuman lowongan kerja BUMN, BRI meminta kamu menyanggupi segala kuaifikasi di bawah ini, jika tertarik dengan Brilliant Internship Program posisi Frontliner.
Kualifikasi:
- Laki-laki atau perempuan, memiliki badan proposional dengan tinggi badan 160 cm untuk laki-laki dan 155 cm bagi perempuan.
- Mempunyai latar belakang pendidikan D3 dari perguruan tinggi negeri maupun swasta, dengan IPK minimal 2.75.
- Usia minimal 20 tahun atau belum berusia 24 tahun saat melamar.
- Menyertakan pas foto ukuran 4x6 berwarna.
- Melampirkan foto ukuran 4R atau postcard terbaru.
Kesempatan kerja BUMN ini diperuntukkan bagi kamu yang belum menikah atau bersedia tidak menikah selama mengikuti pemagangan.
Baca Juga: Lowongan Kerja BUMN di PT Kimia Farma Diagnostika Posisi Marketing
Uraian tugas:
Meski tidak dijelaskan secara rinci, secara umum, Frontliner merupakan kategori pekerjaan dalam perusahaan perbankan atau jasa lainnya.
Nantinya, kamu akan berinteraksi dengan costumer secara langsung.
Sebagai Frontliner di Bank BRI, kamu diharapkan mampu memberikan informasi kepada nasabah mengenai pertanyaan maupun rasa keingintahuan mereka terhadap layanan atau produk tertentu.
Adapun kemampuan yang harus kamu miliki untuk mengisi jabatan ini, yakni:
- Memiliki communication skill yang baik, secara lisan maupun tulisan.
- Mempunyai tubuh sehat jasmani maupun rohani.
- Memiliki mental yang kuat dalam melayani setiap permintaan nasabah.
Bagaimana, apakah kamu tertarik dengan lowongan kerja BUMN ini, Kawan Puan?
Baca Juga: PT Brantas Abipraya (Persero) Buka Lowongan Kerja BUMN untuk 2 Posisi, Cek Persyaratannya!
Kamu bisa langsung mengirimkan lamaran ke Bank BRI KC Balige, Jalan Sisimangaraja nomor 188 Balige, Toba Samosir, Sumatera Utara.
Semoga berhasil, ya, Kawan Puan.(*)