18 Poster Karakter di Film Fantastic Beasts: The Secrets of Dumbledore

Firdhayanti - Kamis, 24 Februari 2022
Teaser Fantastic Beasts 3 : The Secrets of Dumbledore.
Teaser Fantastic Beasts 3 : The Secrets of Dumbledore. Twitter.com/wizardingworld

Parapuan.co - Belum lama ini, sebanyak 18 poster karakter dari film Fantastic Beasts: The Secrets of Dumbledore telah dibagikan. 

Karakter-karakter tersebut terbagi ke dalam 3 kelompok, Kawan Puan. 

Adapun gelombang pertama merupakan bagian dari kelompok Dumbledore.

Gelombang kedua merupakan kelompok pendukung Grindelwald.

Terakhir adalah kategori 'penyihir dunia' dalam poster dari tiga karakter yang dibagikan. 

Untuk kelompok Dumbledore's First Army sendiri terdiri dari 10 karakter.

Karakter tersebut yakni (Eddie Redmayne), Dumbledore muda (Jude Law), Jacob (Dan Fogler), Lally (Jessica Williams), Theseus (Callum Turner), Bunty (Victoria Yeates), Yusuf Kama (William Nadylam), serta Aberforth (Richard Coyle).

Selain itu, ditampilkan juga dua karakter sihir milik Newt. 

Dua karakter tersebut yakni Teddy dan Picket.

Baca Juga: Rilis Trailer, Ini 4 Fakta Fantastic Beasts: The Secrets of Dumbledore

Penulis:
Editor: Aulia Firafiroh


REKOMENDASI HARI INI

Bebas Jeratan Utang Pinjaman Online bersama BISALUNAS, Ini Layanannya!