Lowongan Kerja Startup di Bukalapak Posisi Brand Marketing Specialist

Ratu Monita - Sabtu, 26 Februari 2022
Lowongan kerja startup dari Bukalapak.
Lowongan kerja startup dari Bukalapak. Rawpixel

Parapuan.co - Ada kabar baik bagi Kawan Puan yang sedang mencari pekerjaan, yakni lowongan kerja startup dari Bukalapak

Terlebih, belakangan ini perusahaan rintisan tengah menjadi incaran para angkatan kerja. 

Sejumlah pertimbangan menjadi alasan banyak orang ingin bekerja di perusahaan rintisan.

Mulai dari jam kerja fleksibel, ketentuan pakaian yang digunakan, usia partner kerja yang sebaya, fasilitas perusahaan lebih memadai, hingga gaji yang dikenal lebih tinggi.

Baru-baru ini, Bukalapak membuka lowongan kerja startup untuk posisi Brand Marketing Specialist.

Seperti kita ketahui, Bukalapak merupakan salah satu perusahaan teknologi asal Indonesia yang menawarkan beragam kemudahan untuk berbelanja online.

Bukalapak memiliki misi yakni menciptakan perekonomian yang adil untuk semua.

Bukalapak memberikan kesempatan dan pilihan kepada semua orang untuk meraih hidup yang lebih baik melalui platform yang ia tawarkan. 

Perusahaan rintisan yang memiliki perhatian khusus dalam pemberdayaan UMKM Indonesia ini membuka kesempatan kerja untuk kamu yang memiliki pengalaman di bidang Marketing.

Baca Juga: Lowongan Kerja Startup Posisi Copywriter Grab, Cek Langsung Persyaratannya!

Seperti yang dikutip dari akun LinkedIn resmi Bukalapak, berikut deskripsi pekerjaan  dari lowongan kerja startup ini!

Deskripsi pekerjaan

- Mengembangkan rencana untuk mengeksekusi dan memantau implementasi brand initiatives.

- Membantu membuat GTM dan menjalankan rencana pemasaran untuk meningkatkan identitas merek, brand awareness, dan performance.

- Memberi saran inisiatif pemasaran untuk produk-produk vertikal bisnis baru Bukalapak.

- Meniinjau materi pemasaran agar selaras dengan brand guideline dan memberikan feedback yang konstruktif dan dapat ditindaklanjuti kepada marketer dan stakeholder lainnya.

- Bekerja dengan tim lintas fungsi, yakni database marketing, online media jika diperlukan untuk meneliti dan mengembangkan ide untuk solusi pemasaran.

Terdapat sejumlah kualifikasi dari kesempatan kerja yang diberikan Bukalapak.

Baca Juga: Lowongan Kerja BUMN untuk D3 di Bank BRI Cabang Balige, Ini Syaratnya!

Kualifikasi

- Memiliki pengalaman kerja di bidang brand, marketing, dan/atau product marketing selama 1-2 tahun.

- Familiar dalam membuat brand, campaign, marketing plan, dan analisis.

- Memiliki keterampilan manajemen waktu dan proyek.

- Memiliki kemampuan untuk mengerjakan banyak proyek dengan memenuhi tenggat waktu.

- Memiliki kepribadian yang berorientasi pada detail, dapat bekerja dalam tim dengan pola pikir kreatif dan berorientasi pada hasil.

- Lancar berbahasa Inggris.

- Terampil dalam kegiatan analitis.

- Memiliki keterampilan interpersonal, serta komunikasi yang baik.

Nah, bagi Kawan Puan yang tertarik dan memenuhi persyaratan ini segera siapkan resume terbaik.

Kawan Puan dapat melakukan pendaftaran lowongan kerja startup ini melalui akun linkedIn.(*)

Baca Juga: Lowongan Kerja Startup GoToko Posisi Copywriter, Ini Persyaratannya

Sumber: LinkedIn
Penulis:
Editor: Arintya


REKOMENDASI HARI INI

Kampanye Akbar, Paslon Frederick-Nanang: Kami Sedikit Bicara, Banyak Bekerja