Untuk mendapatkan vaksin booster, masyarakat diminta mengakses tiket dan jadwal vaksinasi melalui PeduliLindungi.
Caranya pun mudah, masyarakat bisa mengakses tiket dan jadwal melalui website ataupun aplikasi PeduliLindungi.
1. Cara mengecek tiket vaksin melalui situs PeduliLindungi:
- Masuk ke situs www.pedulilindungi.id atau klik tautan ini.
- Masukkan Nama Lengkap dan NIK
- Klik 'periksa'
2. Cara mengecek tiket vaksin melalui aplikasi PeduliLindungi:
- Buka aplikasi PeduliLindungi
- Masuk dengan akun yang terdaftar
Baca Juga: Cara Mencari Lokasi Vaksin Booster secara Online, Begini Langkahnya
- Klik menu 'profil' lalu pilih 'status vaksinasi dan hasil tes Covid-19'
- Status dan jadwal vaksinasi booster akan muncul di akun
- Untuk cek tiket vaksin, masuk ke menu 'Riwayat dan Tiket Vaksin'
(*)