Mengenal Profesi Dokter Spesialis Kulit yang Diperankan Son Ye Jin di Drama Thirty Nine

Ardela Nabila - Selasa, 1 Maret 2022
Son Ye Jin memerankan karakter perempuan di Thirty Nine
Son Ye Jin memerankan karakter perempuan di Thirty Nine Dok. Thirty Nine / JTBC Studios

1. Dermatopatologi

Dermatopatolog merupakan dokter kulit yang mendiagnosa kondisi kulit pada tingkat mikroskopis.

Mereka memeriksa sampel jaringan dan kerokan kulit menggunakan metode seperti mikroskop elektron.

2. Dermatologi Anak

Sementara semua dokter kulit secara teknis dapat merawat anak-anak, namun beberapa kondisi kulit lebih sering terjadi pada individu yang lebih muda.

Dokter kulit anak mengkhususkan diri dalam mengobati kondisi ini.

3. Bedah Mohs

Ahli bedah jenis ini adalah dokter kulit yang melakukan operasi Mohs, yakni prosedur yang menangani kanker kulit.

Prosedur ini melibatkan pengangkatan lapisan tipis kulit dan memeriksanya di bawah mikroskop sampai tidak ada sel kanker yang terlihat.

Baca Juga: Editor hingga Dokter, 4 Profesi Park Shin Hye sebagai Wanita Karier di Drama Korea

Pendidikan dan pelatihan

Untuk menjadi seorang dokter spesialis kulit, tentunya kamu harus menempuh pendidikan khusus dan mengikuti berbagai pelatihan, di antaranya adalah:

1. Pendidikan sarjana selama empat tahun,

2. Program medis untuk menjadi dokter medis atau dokter pengobatan osteopathic selama empat tahun,

3. Magang satu tahun, dan

4. Program residensi dermatologi selama tiga tahun atau lebih.

Beberapa dokter kulit juga menerima pelatihan tambahan di bidang dermatologi tertentu, atau ada juga yang memilih untuk mengambil sertifikasi tertentu.

Kawan Puan, itulah sedikit gambaran umum tentang dermatolog atau dokter spesialis kulit seperti yang diperankan oleh aktris Son Ye Jin di drama Korea Thirty Nine.

Baca Juga: 5 Pilihan Profesi Wanita Karir di Bidang Kesehatan, Apa Saja?

Bagaimana? Apakah kamu tertarik untuk menjadi seorang dokter spesialis kulit profesional seperti karakter Cha Mi Jo? (*)

Sumber: WebMD
Penulis:
Editor: Aulia Firafiroh


REKOMENDASI HARI INI

Komnas Perempuan Luncurkan Kampanye 16 Hari Anti Kekerasan Terhadap Perempuan 2024