View this post on Instagram
The Outset terdiri dari lima produk inti, seperti Gentle Micellar Antioxidant Cleanser, Firming Vegan Collagen Prep Serum, Nourishing Squalane Daily Moisturizer, Restorative Niacinamide Night Cream hingga Smoothing Vitamin C Eye + Expression Lines Cream.
Dalam perilisan lini skincare The Outset ini ini, Scarlett Johansson bekerja sama dengan Kate Foster Lengyel.
Keduanya pun sepakat untuk membuat The Outset dengan formula yang dipikirkan secara cermat, dan dengan harga yang terjangkau.
Semua produk The Outset dibanderol dengan harga di bawah 55 dolar AS (setara 790.019 Rupiah).
Penetapan harga yang terjangkau itu karena Scarlett dan Kate ingin memprioritaskan aksesibilitas dan memastikan semua orang bisa memperoleh manfaat dari produk yang berkualitas tinggi.
Menjunjung tinggi pepatah lama 'less is more', The Outset pun sengaja memilih bahan-bahan yang dianggap berbahaya, berasal dari sumber yang meragukan ataupun tidak efektif.
Termasuk juga menerapkan konsep clean beauty, bebas pewangi, vegan, gluten free hingga bebas alergi kacang dan dermatologist tested.
Lebih dari itu, kemasan produknya juga dibuat dan dirancang dengan menggunakan bahan daur ulang agar lebih ramah lingkungan.
"The Outset artinya awal yang baru... Butuh waktu bertahun-tahun bagi kami untuk membangun merek yang didukung oleh kualitas dan tujuan, dan saya senang akhirnya dapat membagikan The Outset kepada dunia. Ini juga merupakan awal yang menarik bagi saya,” cerita Scarlett lagi.
Pada kampanye The Outset ini juga menampilkan keragaman wajah yang lebih luas sambil mendobrak standar kecantikan yang kuno.
Pasalnya memang The Outset ditujukan untuk siapapun, dari berbagai jenis kelamin, warna kulit hingga berapapun usianya.
"Semua orang dapat memanfaatkan dan menggunakan produknya (The Outset)," tambahnya. (*)
Baca Juga: Dari Kylie Jenner hingga Jennifer Lopez, Ini Daftar Artis yang Rilis Produk Kecantikan