Parapuan.co - Bagi Kawan Puan yang kini sedang sibuk mencari info lowongan kerja startup, ada kabar baik dari Grab.
Seperti kita ketahui, Grab merupakan salah satu platform yang menyediakan layanan kebutuhan sehari-hari.
Mulai dari mobilitas transportasi, pengiriman barang dan bahan makanan, hingga untuk transaksi keuangan.
Grab telah berdiri sejak tahun 2012 dan hingga kini perusahaan rintisan ini terus berkembang.
Bahkan, hingga kini aplikasi Grab telah diunduh oleh jutaan perangkat seluler dengan memberikan pengguna akses ke lebih dari 9 juta pengemudi, pedagang, dan agen.
Baru-baru ini, Grab membuka lowongan kerja startup untuk posisi Campaigns Structuring Associate.
Posisi ini dibuka bagi kandidat yang memiliki latar belakang pendidikan Statistika dan Matematika.
Selain itu, kesempatan kerja ini juga dibuka bagi kandidat yang telah memiliki pengalaman kerja di bidang relevan selama 1-2 tahun.
Lebih lanjut lagi, terkait peran dari posisi ini yakni membantu merencanakan national campaign berdasarkan data dan analitik.
Baca Juga: PT Virama Karya Buka 2 Lowongan Kerja BUMN untuk S1 Komunikasi
Sebagai Campaigns Structuring Associate, ditugaskan juga untuk mengelola key metric untuk keberhasilan kampanye di berbagai portofolio.
Kemudian, ia juga bertanggung jawab untuk mempertahankan hubungan baik dengan banyak tim untuk memastikan struktur kampanye yang kohesif.
Dilansir dari akun LinkedIn resmi Grab, berikut deskripsi pekerjaan dan kualifikasi yang dibutuhkan dari lowongan kerja startup ini.
Deskripsi pekerjaan
- Memonitor key metric untuk kampanye lokal dan kampanye taktis dan beri tahu tim tentang potensi masalah.
- Bertanggung jawab untuk memperbarui kinerja pasca-kampanye tetapi tidak terbatas pada mengeksplorasi peningkatan.
- Kesempatan kerja ini juga akan menugaskan kandidat yang diterima untuk memantau kesepakatan perusahaan dan pastikan keefektifannya sambil menandai potensi masalah.
- Bertindak sebagai kontak harian dan berhubungan erat dengan stakeholder internal dan eksternal sebagai bagian dari business as usual (BAU).
Baca Juga: Bank BTN Buka 2 Lowongan Kerja BUMN, Cek Detail Persyaratannya!
Kualifikasi
- Lulusan sarjana di bidang Statistik, Matematika, dan Ekonomi akan lebih disukai, tetapi lowongan kerja ini tetap dibuka untuk semua jurusan dari perguruan tinggi terkemuka.
- Memiliki pengalaman kerja setidaknya selama 1-2 tahun di bidang operation atau analitik.
- Mempunyai keterampilan operasional dan analitis.
- Memiliki jiwa yang energik, antusias, dan pembawaan yang tenang bahkan di lingkungan pekerjaan yang dinamis dan serba cepat.
- Mempunyai kemampuan untuk memecahkan masalah.
- Terampil perihal manajemen proyek.
- Dapat bekerja dalam tim.
- Memiliki keterampilan komunikasi yang efektif.
- Mahir mengoperasikan spreadsheet (MS Office / G Suite).
- Mahir dalam SQL.
- Lancar berbahasa Inggris dan Indonesia.
- Akan menjadi nilai tambah jika memahami Python, R.
Nah, bagi Kawan Puan yang tertarik dan memenuhi kriteria lowongan kerja startup ini, silakan klik di sini untuk pendaftaran.
Baca Juga: Lowongan Kerja BUMN di PT Kawasan Industri Wijayakusuma, Cek Detailnya
(*)