Kebetulan tim PARAPUAN mencoba Perfect Eyebrow Contour 3in1 varian Downtown Brown. Menurut tim PARAPUAN yang mencoba, warna ini cocok untuk kulit sawo matang.
View this post on Instagram
Satu hal yang disuka dari produk ini adalah sapuan pensil alisnya enggak yang terlalu ngejreng, jadi enggak bikin hasil akhir alis yang terlalu tebal.
Sayangnya, aplikator brush di gel dan brush utamanya berbentuk lurus, akibatnya agak sedikit kaku saat digunakan untuk blend hasil pulasan pensil alis mapun gel.
Diklaim tahan keringat, produk ini lumayan tahan digunakan seharian. Kabar baiknya, alis tetap aman dan enggak bolong!
3. Perfect Matte Eyeliner
Produk terakhir yang dicoba tim PARAPUAN adalah Perfect Matte Eyeliner. Produk satu ini memiliki kemasan yang hampir sama dengan Perfect Eyebrow Contour 3in1, hanya saja lebih pendek.
Satu hal yang disuka dari Perfect Eyebrow Contour 3in1 adalah tip-nya yang tebal dan kokoh, sehingga enak dan nyaman saat digunakan untuk menggambar eyeliner.
Hanya saja karena terlalu kuat, agak sedikit kaku untuk menggambar frame luar agar hasilnya tidak terlalu tebal.
Baca Juga: Cocok untuk Perempuan Aktif, Coba 4 Koleksi Makeup Hybrid Ini
View this post on Instagram
Overall, eyeliner ini punya warna yang intense dan waterproof, jadi cukup sekali usap tanpa perlu berkali-kali disapukan.
Berkolaborasi dengan KFC, apakah ada kandungan ayam goreng di dalam produknya?
Kawan Puan, meskipun berkolaborasi dengan brand ayam goreng, semua produknya enggak mengandung ayam goreng atau terdapat aroma ayam goreng ya.
Jadi aman untuk kamu yang memiliki kulit sensitif atau mudah terganggu dengan makeup yang memiliki aroma.
Produk Dear Me BeautyxKFC ini bisa Kawan Puan dapatkan mulai Rp80 ribuan aja di e-commerce kesayanganmu!
Setelah membaca ulasan ini, Kawan Puan tertarik enggak nih mencoba hybrid makeup Dear Me BeautyxKFC ini? (*)
Baca Juga: Skincare Viral di TikTok, Rekomendasi Moisturizer Lokal untuk Merawat Skin Barrier