Tips Memasak Cepat Perkedel Kentang Agar Tak Hancur saat Digoreng

Ratu Monita - Jumat, 4 Maret 2022
Memasak cepat perkedel kentang.
Memasak cepat perkedel kentang. MielPhotos2008

Parapuan.co - Terkesan mudah, rupanya jika salah langkah, memasak cepat perkedel kentang dapat menghasilkan tekstur tak beraturan atau hancur.

Perkedel merupakan jenis gorengan yang terbuat dari kentang tumbuk.

Jenis gorengan yang biasa jadi lauk makan nasi ini diadaptasi dari frikadeller, kroket kentang ala warga Belanda dan diperkenalkan saat menjajah tanah air.

Meski terlihat mudah saat membuatnya, faktanya perkedel buatan bisa hancur saat digoreng. 

Jika teksturnya sudah hancur, perkedel pun tidak bisa dimakan karena biasanya buyar dan bercampur dengan minyak.

Kali ini, PARAPUAN akan memberikan tips memasak cepat perkedel agar tidak hancur saat digoreng. 

Sebelumnya perlu diketahui bahwa penyebab utama perkedel hancur saat digoreng ialah kandungan air yang terlalu banyak.

Untuk itu, sangat penting memerhatikan kembali kandungan air dari adonan perkedel.

Dilansir dari laman Sajian Sedap, berikut beberapa hal penyebab kentang hancur yang bisa menjadi tips memasak mudah perkedel: 

Baca Juga: 5 Tips Memasak Mudah Peyek Renyah, Jangan Lupa Tambahkan Telur

1. Menggunakan Sembarang Kentang

Sebagian dari kita mungkin beranggapan jenis kentang tidak memengaruhi hasil akhir perkedel.

Faktanya dalam memasak cepat perkedel disarankan untuk menggunakan kentang tes karena kandungan airnya yang sedikit sehingga membuat kentang lumat jadi lebih padat.

2. Dikukus atau Direbus Setelah Dikupas

Sebelum melumatkan kentang, proses yang perlu dilakukan adalah mematangkan kentang. 

Sebagian dari Kawan Puan mungkin memilih untuk mematangkan kentang dengan mengukus atau merebusnya. 

Faktanya, cara memasak mudah ini tidak sepenuhnya tepat karena cara terbauj mematangkan kentang adalah dengan digoreng.

3. Mencampur Bahan yang Terlalu Berlemak

Baca Juga: 5 Tips Memasak Cepat Bubur Ketan Hitam agar Lembut dan Tidak Gosong

Sebagian resep menyarankan menambahkan mentega pada adonan perkedel dan cara ini tidak sepenuhnya salah. 

Namun, perlu diperhatikan takarannya karena jika terlalu banyak akan membuat perkedel lebih mudah hancur.

Disarankan untuk tidak menambahkan daging yang terlalu berlemak, susu cair atau kental manis. Tetapi tambahan susu bubuk disarankan. 

4. Jumlah Telur Terlalu Banyak

Telur menjadi salah satu bahan penting dalam pembuatan perkedel karena perannya sebagai pengikat. 

Meski penting, perlu diperhatikan juga jumlah yang digunakan. Terlalu banyak telur akan membuat perkedel akan jadi lembek dan akhirnya buyar saat digoreng.

Untuk mencegah hal buruk terjadi, dianjurkan untuk menimbang telur yang digunakan.

Idealnya, gunakan telur putih 30 gram dan 20 gram untuk kuningnya. Jadi jika menggunakan telur utuh, maka jumlahnya adalah 50 gram telur.

5. Cara menggoreng yang Kurang Tepat

Cara menggoreng juga menjadi salah satu hal yang tak boleh luput untuk diperhatikan. 

Selain dilapisi telur, menggoreng perkedel juga butuh teknik yang tepat yakni tidak menggunakan api yang terlalu kecil. 

Api yang terlalu kecil membuat proses menggoreng jadi semakin lama dan berisiko perkedel akan pecah. 

Jadi, selalu gunakan api sedang dengan minyak yang sudah panas betul saat akan menggoreng perkedel.

Demikian cara memasak cepat perkedel kentang yang perlu dihindari agar tidak hancur saat digoreng, selamat mencoba!

(*)

Baca Juga: 6 Cara Memasak Cepat Kentang Beku agar Lebih Renyah dan Nikmat

Sumber: Sajian Sedap
Penulis:
Editor: Kinanti Nuke Mahardini


REKOMENDASI HARI INI

Kampanye Akbar, Paslon Frederick-Nanang: Kami Sedikit Bicara, Banyak Bekerja