Tertarik Terjun di Industri Musik? Ini 6 Hal yang Harus Dilakukan

Ardela Nabila - Kamis, 10 Maret 2022
Cara memulai karier di industri musik.
Cara memulai karier di industri musik. Chadchai Krisadapong

Parapuan.co - Hari Rabu (9/3/2022) kemarin merupakan Hari Musik Nasional yang diperingati untuk memberikan semangat dan apresiasi untuk semua musisi Tanah Air.

Bagi Kawan Puan yang memiliki minat di dunia musik, tentunya kamu tak boleh ketinggalan untuk memperingati momen spesial tersebut.

Selain hanya menikmati musik dari berbagai musisi nasional, kamu juga bisa, lo, terjun langsung ke dunia musik dan meniti karier di sana, terlebih jika kamu memang berbakat dalam bernyanyi serta bermain alat musik.

Untuk masuk ke industri musik sendiri, terdapat banyak cara yang bisa kamu lakukan, namun yang terpenting adalah dengan memilih apa yang ingin kamu lakukan di industri ini.

Melansir Indeed, berikut ini beberapa hal yang harus dilakukan apabila kamu ingin memulai karier di industri musik.

1. Tentukan pilihan

Seperti disebutkan sebelumnya, pertama-tama, kamu harus menentukan pilihan terlebih dahulu tentang jenis pekerjaan apa yang kamu inginkan ketika masuk ke dunia musik.

Pasalnya, terdapat bermacam-macam jenis pekerjaan yang ada di industri ini, mulai dari penulis lagu, produser musik, komposer, penyanyi hingga orchestrator.

Jika kamu sudah menentukan arah dalam karier kamu, maka kamu bisa mulai menentukan tujuan yang ingin diraih serta apa yang harus dilakukan ke depannya.

Baca Juga: Hari Musik Nasional, Ini 5 Pekerjaan yang Jadi Favorit di Dunia Musik

2. Buat relasi

Salah satu cara terbaik untuk mendapatkan kesuksesan di industri musik adalah dengan memiliki relasi yang luas, terutama relasi dengan para profesional di dalamnya.

Guna membangun relasi ini, kamu bisa memulainya dengan cara sering menghadiri acara musik yang ada di sekitar kamu dan berkenalan dengan orang-orang yang terlibat di acara tersebut.

Kenal dengan artis, pemilik venue, sampai event organizer dapat membantu kamu untuk makin memperluas relasi ke depannya.

3. Aktif secara online

Musisi ternama yang populer saat ini biasanya juga aktif secara online melalui berbagai platform media sosial.

Aktif di media sosial, misalnya dengan rutin membuat konten musik, dapat meningkatkan kesempatan agar lebih banyak orang dapat melihat talenta yang kamu miliki.

4. Sering tampil

Ketika kamu sudah memiliki relasi luas di industri musik, maka akan lebih mudah bagi kamu untuk tampil di berbagai acara yang berpotensi untuk membuka kesempatan baru lainnya.

Baca Juga: 4 Hal yang Harus Diketahui Musisi Sebelum Berkarier di Industri Musik

Kawan Puan bisa menerima tawaran untuk tampil di berbagai acara jika memungkinkan, mulai dari festival, acara komunitas, kafe, dan acara lainnya.

5. Temukan mentor

Tak hanya mencari pengalaman dan memperluas relasi, kamu juga harus bisa menemukan orang yang bisa membantu kamu berkembang di industri ini.

Seorang mentor bisa membantu kamu menghadapi tantangan yang ada, memberikan pandangan, hingga memberikan tips agar kamu bisa terus berkembang.

6. Cari pengalaman magang

Apabila Kawan Puan saat ini sedang menempuh pendidikan di jurusan yang berhubungan dengan musik, kamu bisa memanfaatkan kesempatan untuk magang.

Program magang bisa menjadi kesempatan baik bagi mereka yang tertarik dengan musik untuk bertemu dengan para profesional sekaligus mempelajari cara kerja industri tersebut.

Itulah beberapa cara masuk ke industri musik yang bisa kamu lakukan. Perlu diingat, bahwa untuk meraih sesuatu kamu membutuhkan proses yang tidak sebentar.

Baca Juga: Musisi Harus Tahu, Ini Beda Berkarier dengan Label Rekaman dan Indie

Apalagi, musik memiliki industri yang sangat kompetitif, sehingga penting bagi kamu untuk terus berusaha dan pantang menyerah jika ingin meraih kesuksesan di industri musik.

Semoga Kawan Puan yang bermimpi terjun ke dunia musik bisa merealisasikan impiannya, ya! (*)

Sumber: Indeed
Penulis:
Editor: Aulia Firafiroh


REKOMENDASI HARI INI

Kampanye Akbar, Paslon Frederick-Nanang: Kami Sedikit Bicara, Banyak Bekerja