Parapuan.co - PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau BNI sedang membuka lowongan kerja BUMN melalui program Bina BNI.
Ada dua posisi yang ditawarkan dalam seleksi ini, yakni Teller dan Asisten Administrasi.
Program tersebut membutuhkan kandidat dengan pendidikan minimal Sekolah Menengah Atas (SMA) hingga S1.
Untuk diketahui, BNI merupakan salah satu bank Badan Usaha Milik Negara (BUMN) pertama yang menjadi perusahaan publik setelah mencatatkan sahamnya di Bursa Efek Jakarta dan Bursa Efek Surabaya (sekarang BEI) pada tahun 1996 silam.
Lowongan kerja BUMN ini tersedia hingga tanggal 15 Maret 2022, pastikan kamu tidak telat mendaftar ya.
Bina BNI sendiri merupakan program magang atau kontrak untuk fresh graduate yang ingin meniti karier di Bank Negara Indonesia.
Singkatnya, program ini merupakan bimbingan kerja bagi kandidat yang belum berpengalaman.
Seperti apa kualifikasi yang dibutuhkan jika ingin mencoba kesempatan kerja BUMN di bank BNI?
Berikut informasi selengkapnya, seperti dilansir dari Lokerbumn.com, yuk simak!
Baca Juga: Lowongan Kerja BUMN di PT Waskita Karya bagi D3 hingga S2, Cek Detailnya!
Lowongan kerja BUMN di Bank BNI melalui program Bina BNI memiliki kualifikasi sebagai berikut:
Kualifikasi:
- Laki-laki atau perempuan, berpenampilan menarik dengan tinggi badan 165 cm untuk laki-laki dan 155 cm bagi perempuan.
- Usia maksimal 25 tahun saat melamar, terhitung per tanggal 1 Maret 2022.
- Minimal pendidikan SMA/SMK sampai S1 dengan catatan rata-rata nilai rapor semester 5 dan 6 minimal 7.0 untuk SMA dan IPK minimum 2.5 bagi lulusan D1 hingga S1.
- Belum menikah serta bersedia tidak menikah selama menjalani program magang Bina BNI.
- Sehat jasmani dan rohani, tidak memiliki kelainan buta warna, dibuktikan dengan surat keterangan sehat dari rumah sakit atau dokter.
- Selanjutnya dalam kesempatan kerja BUMN ini, kamu diminta tidak pernah terlibat narkoba atau pelanggaran hukum lainnya, dengan melampirkan Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK).
Baca Juga: Lowongan Kerja BUMN di PT Permodalan Nasional Madani untuk Lulusan SMA
Ketentuan Pembuatan Video Perkenalan Diri:
- Video dibuat dengan durasi maksimal 1 menit, dipersilakan menggunakan kamera handphone maupun DSLR maksimal ukuran 10 megabyte.
- Kawan Puan diminta menampilkan anggota badan secara utuh atau full body, bernampilan menarik, menggunakan pakaian bebas, sopan serta antusias saat berbicara di dalam video.
- Adapun content dan narasi yang dimuat di dalam video perkenalan ini berisi nama lengkap, nama panggilan, tempat dan tanggal lahir, usia, tinggi badan, daerah asal, hobi atau bakat hingga motivasi apply sebagai peserta Pemagangan Bina BNI.
Selain persyaratan di atas, kamu juga diminta mencantumkan berkas lamaran, terdiri dari:
- Curriculum Vitae (CV) serta daftar riwayat hidup.
- Surat lamaran kerja.
- Fotokopi ijazah terakhir serta transkip nilai, baik lulusan SMA, D3 maupun S1.
- Foto berwarna terbaru kandidat calon Program Pemagangan Bina BNI.
Lowongan kerja BUMN ini tidak dikenai biaya sama sekali, sehingga kamu perlu berhati-hati dengan segala jenis penipuan yang mengatasnamakan bank BNI.
Apabila tertarik, kamu bisa langsung melamar melalui link berikut ini ya.(*)
Baca Juga: Lowongan Kerja BUMN untuk Lulusan SMA di PT KAI Wisata, Cek Posisinya!