4 Tips Memasak Cepat Bolu Kukus ala Chef, Pasti Mekar dan Lembut!

Ratu Monita - Jumat, 11 Maret 2022
Memasak cepat bolu kukus.
Memasak cepat bolu kukus. Poetra Dimatra

Parapuan.co - Untuk memasak cepat kue bolu kukus yang mekar dan lembut tentu tidak mudah.

Hal ini menjadi tantangan tersendiri bagi sebagian orang karena alih-alih mekar, salah langkah buat justru membuat bolu kukus jadi bantet. 

Untuk itu, terdapat beberapa hal yang perlu diperhatikan dalam memasak cepat bolu kukus agar hasilnya mengembang sempurna dan bertekstur lembut. 

Dikutip dari laman Kompas.com, Jumat (11/3/2022), Anis Kurniawan, Pastry Chef dari Hotel Sheraton Bandung menjelaskan caranya.

Berikut tips memasak mudah bolu kukus agar mengembang dan lembut menurut Chef Anis: 

1. Tambahkan Emulsifier atau Stabilizer Kue

Sebelum memulai pembuatan bolu kukus, siapkan bahan utama berupa tepung terigu, gula, telur, dan pengembang.

Penggunaan pengembang dalam proses pembuatan bolu kukus tak hanya membuat kue tersebut mengembang, melainkan dapat menciptakan tekstur yang lembut. 

Tak perlu bingung, di pasaran ada berbagai macam pengembang yang bisa dipakai. 

Baca Juga: 4 Tips Memasak Cepat Kue Sus yang Mengembang Anti Gagal

Jika dulu kebanyakan menggunakan air soda, kini bisa memakai stabilizer kue seperti TBM atau Quick 175.

"Bahannya sendiri ada tepung terigu, gula, bahan pengembang, stabilizer kayak Quick 175 sama TBM yang buat membantu lebih cepat mengembang. Walaupun dulu aslinya zaman dulu bolu kukus itu pakai minuman bersoda ya," jelasnya pada Rabu (04/03/2022).

Penggunaan stabilizer kue dalam proses memasak cepat juga dapat membuat tekstur bolu kukus tahan lama dan stabil, sehingga bolu kukus tidak kempis saat matang.

2. Kukus dengan Benar

Selain memerhatikan bahan pembuatannya, Kawan Puan juga harus mengukusnya dengan cara yang tepat.

Sebelum dikukus, pastikan air kukusan sudah cukup panas dan mendidih.

Tips memasak mudah ini penting diperhatikan. Sebab jika tidak, bolu kukus tak akan mengembang atau menciut setelah matang.

"Pembuatan bolu kukus itu sebelum kita masukkan adonan, steamer harus sudah panas. Airnya sudah mengepul, baru adonan yang sudah dicetakan baru kita susun," tutur Anis.

Baca Juga: 5 Tips Memasak Mudah Kue Mangkok yang Mekar dan Antigagal, Coba Yuk!

"Jangan dari awal kita masukin terus kita nyalain, itu enggak akan mengembang. Jadinya dia akan menciut," tambahnya.

Selanjutnya untuk durasi pengukusan yakni sekitar 15-20 menit atau hingga bolu matang dan mekar sempurna.

3. Lapisi Tutup Kukusan dengan Kain

Dalam proses pengkusan, pastikan tutup kukusan telah ditutup dengan kain lembap agar uap air tidak menetes ke adonan bolu.

Tetesan uap air jika dibiarkan dapat membuat bolu menjadi bantat dan tidak mekar.

4. Gunakan Cetakan Berlubang

Hal lainnya yang dapat memengaruhi adonan bolu kukus adalah cetakan. 

Penggunaan cetakan dapat memengaruhi hasil bolu kukus setelah matang.

Untuk mendapatkan tekstur bolu kukus yang lembut dan mekar sempurna, cetakan berlubang wajib digunakan. 

Hal ini penting agar uap menyebar dengan baik sehingga bolu matang sempurna.

Selain itu, cetakan tersebut pun perlu dilapisi dengan kertas roti supaya uapnya tidak langsung masuk ke dalam adonan.

Demikian tips memasak cepat bolu kukus mekar dan lembut yang bisa kamu coba di rumah, selamat mencoba!

(*)

Baca Juga: Selain Api Tak Stabil, Ini 2 Penyebab Lain yang Bikin Kue Nagasari Keras



REKOMENDASI HARI INI

Ada Budi Pekerti, Ini 3 Film Indonesia Populer yang Bertema Guru