Viral di Media Sosial, Perempuan Ukraina Unggah Kesehariannya di Bungker

Firdhayanti - Minggu, 13 Maret 2022
Video Valeria Shashenok perempuan Ukraina yang membagikan keseharian hidup di bungker.
Video Valeria Shashenok perempuan Ukraina yang membagikan keseharian hidup di bungker. TikTok.com/@valerisssh

Sebelumnya, Valeria juga mengunggah video TikTok hal yang dilakoninya dalam satu hari.

Terlihat ia tengah bersama dengan ibunya yang sedang memasak makanan untuk keluarga mereka.

Setelah itu, ia menampilkan anjingnya yang ikut berada di dalam bungker. 

Valeria juga berjalan keluar bungker dan memperlihatkan kondisi berbagai gedung yang hancur di kotanya akibat bom. 

Videonya viral di media sosial dan mendapat jutaan views.

@valerisssh Living my best life ???????????? Thanks Russia! #ukraine #stopwar #russiastop ♬ Che La Luna - Louis Prima

Dalam videonya, ditemui juga berbagai humor sarkastik terhadap pemerintah Rusia atas apa yang terjadi dengan kehidupannya kini.

Ia  mengatakan "terima kasih Rusia" dalam beberapa videonya disertai emoji tersenyum. 

Sebagaimana dilaporkan, lebih dari satu juta warga sipil Ukraina melarikan diri ke negara-negara tetangga akibat invasi.

Mereka yang telah tinggal diberikan senjata untuk mempertahankan negara mereka dari tentara Rusia.

Dengan ini, media sosial seperti TikTok telah menjadi salah satu cara bagi banyak orang Ukraina.

Contohnya saja Valeria untuk mengekspresikan ketakutan dan kecemasan mereka akan masa depan yang tidak pasti.

Tak cuma Valeria, banyak warga sipil telah menggunakan media sosial untuk memperlihatkan situasi di Ukraina.

Banyak tindakan heroik rakyat Ukraina juga menjadi viral. 

Adapun video tersebut mulai dari perlawanan rakyat Ukraina hingga pengeboman dan serangan warga sipil. 

Baca Juga: Cerita Ibu dari WNI yang Terjebak di Ukraina, Dengar Ledakan Bom saat Video Call

(*)

Sumber: The Star
Penulis:
Editor: Rizka Rachmania


REKOMENDASI HARI INI

6 Bahan Alami untuk Membantu Mengatasi Masalah Biang Keringat