Parapuan.co - Kabar baik untuk Kawan Puan yang menyukai serial bertema detektif karena ada sederet drama korea (drakor) di Maret 2022 yang mengangkat tema ini.
Kamu bisa melihat sinopsis series Hometown, Tomorrow hingga Bad and Crazy sebelum memilih untuk ditonton di akhir pekan.
Ketiga drakor dengan genre aksi tersebut pun menonjolkan rasa penasaran lengkap dengan peran detektif di dalamnya, lho.
Penasaran seperti apa detail sinopsis series ketiganya? Yuk, simak informasi selengkapnya yang telah PARAPUAN rangkum dari laman Asian Wiki.
1. Hometown
Memiliki setting waktu tahun 1999, Hometown menceritakan tentang Choi Hyung In, diperankan oleh Yoo Jae Myung yang berprofesi sebagai detektif.
Jalan cerita drama Korea ini menjelaskan bahwa sang istri meninggal akibat serangan teroris. Ia belum bisa melupakan kejadian tersebut dan masih merasa bersalah.
Baca Juga: Sinopsis Series My Nerd Girl, Misteri di Balik Kematian Saudara Kembar
Sinopsis series Hometown berlanjut ketika Hyung mendapat tugas menyelidiki pembunuhan yang terjadi di sebuah kota kecil.
Dia mulai curiga kasus ini memiliki ikatan dengan teroris yang telah merenggut nyawa istrinya.
Kemudian kamu akan melihat flashback 10 tahun lalu, di maa kakak laki-laki Jo Jung Hyung, dilakoni oleh Han Ye Ri mengambil bagian dalam serangan teroris.
Setelah itu hidupnya runtuh, dia dianggap sebagai anggota keluarga teroris.
Namun, Jo Jung Hyun berhasil membangun kembali hidupnya berkat keponakannya, yang merupakan putri dari kakak laki-lakinya.
Sayangnya peristiwa naas menghampirinya, ia dikabarkan hilang dan Jo Jung Hyun harus berjuang menemukannya.
Kisah Hometown pun membawa kamu melihat sosok Jo Kyung Ho, tahanan misterius yang dijatuhi penjara seumur hidup karena kasus melepas gas sarin di sebuh stasiun kereta api.
Jalan cerita series menyebutkan Jo Kyung Ho baru kembali ke Korsel setelah belajar di Jepang.
Nah, drakor Hometown telah tayang dengan subtitle bahasa Indonesia di Netflix dan sudah bisa kamu saksikan sejak 1 Maret 2022.
Baca Juga: Ini 5 Rekomendasi Sinopsis Series Anime Terbaik Sepanjang Masa
2. The Cursed
Sinopsis series The Cursed menceritakan misteri seorang reporter bernama Im Jin Hee yang diperankan oleh Uhm Ji Won.
Ia digambarkan memiliki rasa keadilan tinggi dan berusaha mengungkap misteri di balik perusahaan IT terbesar di negara Korea, yakni Forest.
Dengan keyakinan teguh dan hasrat tinggi, ia mulai menyelidiki kasus ini. Dikabarkan ia juga sedang menangani kejadian penyerangan dan kekeran yang terjadi di perusahaan tersebut.
Selanjutnya, Im Jin Hee bertemu Son Jin, dilakoni aktris Jung Ji Soo, yang memiliki kemampuan istimewa.
Jalan cerita The Cursed menjelaskan, keduanya bersatu untuk mengungkap ketidakadilan secara bersama-sama.
Sebagai pimpinan perusahaan Forest, Sung Dong II mulai melakukan transformasi drastis.
Dikenal karena sering memainkan peran sebagai ayah penyayang, kali ini aktor senior tersebut akan menyapa penggemarnya dengan karakter jahat.
Baca Juga: Sinopsis Series Villa Kristal, Ungkap Kisah Penulis Novel Asal Negeri Jiran
Drama The Cursed akan tayang dengan subtitle bahasa Indonesia di Netflix pada 18 Maret 2022 mendatang, ya.
3. Bad and Crazy
Drakor ini menceritakan tentang Soo Yeol yang diperankan oleh Lee Dong Wook, dengan profesinya sebagai petugas polisi untuk Departemen Kepolisian Mooui.
Dia dikenal ambisius, sehingga mudah sekali mendapat promosi jabatan, tetapi kehidupannya berubah saat mengenal sosok K, dilakoni Wi Ha Joon.
K memiliki pendirian yang teguh tapi cukup emosian. Ia bercita-cita menjadi seorang pahlawan dengan menghadapi siapa saja yang melawan ketidakadilan menggunakan kepalan tangan.
Sebagai mantan kekasih Soo Yeol, Hee Gyeom diperankan oleh Han Ji Eun, ia ingin mencari tahu apa yang sebenarnya terjadi antara K dan eks pacarnya tersebut.
Diketahui Hee Gyeom merupakan letnan polisi di regu narkoba, Departemen Kepolisian Mooui.
Baca Juga: Sinopsis Series Showtime Begins, Drama Korea Terbaru Park Hae Jin
Bad and Crazy akan tayang di Netflix pada 28 Maret 2022 mendatang, tentu saja dilengkapi subtitle bahasa Indonesia.
Penasaran bagaimana kelanjutan dari sinopsis series drama Korea tema detektif di atas? Jangan lupa saksikan di Netflix pada Maret 2022 ini, ya! (*)