Ini Kebiasaan Minum yang Memicu Gangguan Penggunaan Alkohol, Apa Saja?

Anna Maria Anggita - Senin, 14 Maret 2022
Kebiasaan minum yang perlu dihindari karena dapat memicu gangguan penggunaan alkohol
Kebiasaan minum yang perlu dihindari karena dapat memicu gangguan penggunaan alkohol Drazen Zigic

Parapuan.co - Kawan Puan, tidak semua orang bisa mengonsumsi minuman keras, bagaimana pun hal ini hendaknya dihindari karena dapat memicu gangguan penggunaan alkohol.

Seperti diketahui, gangguan penggunaan alkohol tersebut dapat berdampak negatif pada kesehatan fisik maupun mental.

Di mana orang yang sudah terlanjur kecanduan alkohol tidak dapat mengoordinasikan tubuh dengan baik, lebih buruknya lagi kondisi ini mampu membuat koma bahkan berisiko kematian.

Lantas, kebiasaan minum apa yang bisa memicu terjadinya gangguan penggunaan alkohol?

Dikutip dari Very Well Mind, berikut ini kebiasaan minum yang burukdan baiknya dihindari, apa saja?

1. Pesta minum

Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit (CDC) mengungkap pesta minuman keras didefinisikan sebagai mengonsumsi empat atau lebih minuman standar untuk perempuan.

Sementara laki-laki dikatakan sedang pesta minum ketika mengonsumsi lima atau lebih minuman dalam waktu sekitar dua jam. 

Lantas, mengapa pesta minuman keras itu berbahaya? Jawabannya adalah karena mengonsumsi alkohol dapat menimbulkan masalah kesehatan terkait dengan:

Baca Juga: Dengarkan Tubuhmu, Ini 6 Tanda Kamu Perlu Istirahat dan Menenangkan Diri

- Masalah perhatian dan memori

- Peningkatan risiko cedera (kekerasan seksual, kecelakaan mobil, jatuh, luka bakar, keracunan alkohol)

- Tekanan darah tinggi

- Stroke

- Penyakit jantung dan hati

- Kanker (payudara, mulut, tenggorokan, kerongkongan, hati, usus besar)

2. Peminum berat

Menurut CDC, peminum berat didefinisikan sebagai mengonsumsi delapan minuman atau lebih per minggu untuk perempuan atau 15 minuman atau lebih per minggu untuk laki-laki.

Baca Juga: Ini Empat Langkah Menjaga Kesehatan Otak Demi Hindari Burn Out

Jika kebiasaan ini mulai menyebabkan:

- Masalah sosial

- Masalah hukum

Selain itu bisa juga timbul masalah pribadi dalam hidup, namun individu tersebut terus minum meskipun ada konsekuensi negatifnya, mungkin sudah waktunya untuk memeriksa diri.

Hal ini dikarenakan seorang peminum berat akan memiliki:

- Performa buruk di sekolah atau tempat kerja

- Mengabaikan tanggung jawab 

- Masalah dengan hukum

- Minum sambil mengemudi

Baca Juga: Dengarkan Tubuhmu, Ini 6 Kebiasaan yang Bisa Mengganggu Kualitas Tidur

Perlu dipahami bahwa gangguan penggunaan alkohol dianggap sebagai penyakit progresif.

Oleh sebab itu pengidap gangguan ini perlu segera mendapat bantuan agar masalah segera teratasi.

Kawan Puan, itulah berbagai kebiasaan minum yang baiknya dihindari semua orang, termasuk perempuan.

Kebiasaan minum tersebut perlu dihindari demi menjaga kesehatan tubuh sekaligus menghindarkanmu dari berbagai masalah lingkungan. (*)

Sumber: Very Well Mind
Penulis:
Editor: Arintya


REKOMENDASI HARI INI

Orang Tua Harus Tahu, 4 Risiko Jika Anak di Bawah Umur Pacaran dengan Orang Dewasa