Parapuan.co - Saat ini pemerintah masih terus menggalakkan program vaksinasi booster demi mencegah penularan Covid-19 yang masih masif.
Program vaksinasi booster ini dilaksanakan di seluruh daerah di Indonesia, salah satunya Semarang.
Di Kota Semarang sendiri, ada beberapa lokasi yang bisa masyarakat kunjungi untuk mendapatkan vaksin booster.
Nah, bagi Kawan Puan yang berdomisili di Semarang, kamu bisa mendapatkan layanan vaksin booster di beberapa tempat dengan mengecek lokasi serta kuota yang dibuka.
Cara mengeceknya pun mudah, Kawan Puan cukup membuka info vaksin melalui website victori.semarangkota.go.id kemudian akan terlihat berbagai pilihan.
Jika sudah, klik tanggal yang kamu inginkan, dan jangan lupa ubah kolom vaksin dengan memilih dosis 3.
Jika sudah, nantinya akan muncul deretan lokasi vaksin, jenis vaksin, kuota, hingga jam buka dan tutup.
Kawan Puan bisa memilih lokasi yang masih memiliki kuota dengan cara klik "Ambil Kupon" di bagian sebelah kanan.
Sedangkan lokasi dengan kuota penuh akan bertuliskan keterangan "Kuota Telah Terpenuhi".
Baca Juga: Simak, Jadwal dan Lokasi Vaksin Booster di Jogja Bulan Maret 2022
Jika sudah memilih tombol "Ambil Kupon", Kawan Puan akan melihat jadwal vaksinasi berupa tanggal dan jam pelaksanaan.
Kemudian kamu akan diminta untuk mengisi Nama serta NIK lalu klik "Simpan".
Kawan Puan akan mendapatkan tiket vaksinasi booster yang wajib dibawa ketika datang ke fasilitas kesehatan yang dipilih.
Mudah buka? Segera daftarkan dirimu ya!
(*)