Parapuan.co - Serial Indonesia nyatanya masih memiliki penonton yang cukup tinggi.
Itu terbukti dari popularitas series Indonesia yang tayang di WeTV, dimana beberapa judul selalu jadi buah bibir selama masa penayangannya.
Sebut saja Layangan Putus yang setiap penayangan satu episodenya jadi trending topic di Twitter.
Series Indonesia yang bercerita tentang kehidupan rumah tangga dan kehadiran orang ketiga ini mengangkat isu yang erat dengan masyarakat.
Makanya, tak heran kalau Layangan Putus meraih rating tinggi pada tiap episodenya.
Lalu, apa lagi ya, serial Indonesia terbaik dengan rating dan popularitas tinggi?
1. Antares
Antares yang dibintangi oleh Beby Tsabina, Angga Yunanda, dan Irzan Faiq masuk dalam daftar serial Indonesia terbaik dengan popularitas tinggi.
Baca Juga: Frislly Herlind Main Web Series Metamorfosa Cacing, Ini Sinopsisnya!
Series Indonesia ini bahkan baru saja mengumumkan musim keduanya dengan menggandeng aktor Devano Danendra sebagai pemeran karakter baru.
Antares adalah serial yang mengangkat kisah remaja Indonesia, antara siswi SMA dengan anak laki-laki anggota geng motor.
Siswi SMA itu ingin mencari tahu penyebab kematian kakaknya yang diduga kuat akibat ulah geng motor.
Namun situasi berubah jadi rumit ketika siswi itu jatuh cinta dengan ketua geng motor, hingga rahasia di antara keduanya mulai terungkap.
2. Layangan Putus
Seperti yang sudah disinggung di awal, Layangan Putus adalah rekomendasi serial Indonesia terbaik yang dibintangi oleh Reza Rahadian, Anya Geraldine, dan Putri Marino.
Popularitas Layangan Putus tak bisa dielakkan lagi, terbukti dari bagaimana masyarakat Indonesia terserang demam serial ini selama masa penayangannya.
Layangan Putus adalah drama keluarga yang erat dengan kehidupan nyata di Indonesia, tentang rumah tangga yang didatangi oleh orang ketiga.
Baca Juga: Cara Unik Berdamai dengan Ketidakpastian Pandemi, Nonton Ulang Film atau Series
Serial ini mengisahkan bagaimana sebuah biduk rumah tangga yang mulai goyah akibat sang suami menaruh hati pada perempuan lain selain istrinya.
Rumah tangga di Layangan Putus digambarkan seolah adalah layangan dengan sang suami sebagai tuannya.
Ketika sang suami mulai goyah hatinya dan terpikat perempuan lain, maka rumah tangga di serial ini jadi layangan putus yang terbang tak tahu arah tujuan.
3. My Lecturer My Husband
Series Indonesia berikutnya yang cukup populer selama waktu penayangannya adalah My Lecturer My Husband yang dibintangi oleh Prilly Latuconsina dan Reza Rahadian.
Tema utama yang diangkat dari serial Indonesia ini kisah romantis antara seorang dosen di universitas dengan seorang mahasiswi.
Namun, hubungan dosen dengan mahasiswi itu tidak berjalan mulus, sebab semuanya berawal dari perjodohan keluarga.
Sang mahasiswi pun membenci dosen yang dijodohkan padanya sebab tingkah lakunya cukup menjengkelkan selama di kampus.
Baca Juga: Nonton Drakor di Sela Kesibukan Syuting, Prilly Latuconsina Idolakan Nam Joo Hyuk
Seiring dengan waktu, hubungan antara mahasiswa dan dosen itu terus berkembang hingga mereka saling dekat satu sama lain.
4. Little Mom
Rekomendasi serial Indonesia terbaik berikutnya adalah Little Mom yang dibintangi oleh Natasha Wilona, Al Ghazali, dan Teuku Rasya.
Kisah serial Indonesia ini diangkat berdasarkan data dari WHO yang menunjukkan banyaknya remaja perempuan yang sudah menjadi ibu di usia muda.
Tokoh utama dari series Indonesia Little Mom adalah remaja usia 16 tahun yang bercita-cita jadi dokter.
Namun mimpinya harus terkubur sebab ia hamil di luar nikah dengan seorang laki-laki keren dan populer di sekolahnya.
Kegalauan timbul ketika laki-laki yang menghamilinya itu pindah ke Jepang dan ia harus berhadapan dengan laki-laki troublemaker di sekolahnya.
5. Tersanjung The Series
Baca Juga: 4 Film dan Serial yang Tak Bisa Lagi Ditonton di Netflix Maret 2022
/photo/2021/12/07/tersanjung-the-seriesjpeg-20211207053003.jpeg)
Tersanjung The Series adalah serial Indonesia yang diadaptasi dari serial ikonik tahun 90-an dengan kisah utamanya adalah percintaan rumit.
Seorang perempuan yang dibesarkan oleh keluarga pamannya, mengalami masa sulit sebab tingkah buruk bibinya padanya.
Ia pun bertemu dengan laki-laki yang membuatnya jatuh cinta hingga memutuskan untuk menikah.
Namun, suaminya itu tiba-tiba menghilang dan ia bertemu dengan laki-laki lain yang selalu ada dan bersikap baik padanya.
Semenjak saat itu, kisah hidup perempuan itu jadi rumit dengan kehadiran laki-laki di antara kehidupan pernikahannya.
Dari seluruh daftar tadi, adakah serial Indonesia terbaik yang jadi favoritmu?
(*)