Ini Berbagai Aktivitas Pembalap MotoGP 2022 di Indonesia, Seru Banget!

Firdhayanti - Jumat, 18 Maret 2022
Para pembalap MotoGP bersama Jokowi di Jakarta.
Para pembalap MotoGP bersama Jokowi di Jakarta. kompas.com

Parapuan.co - Dalam waktu dekat, ajang balap motor MotoGP musim kedua tahun 2022 di Indonesia. 

Ajang yang dinamakan Indonesian Gran Prix 2022 sendiri bakal digelar di Pertamina Mandalika International Street Circuit, Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat.

Dengan lokasi yang berada di Indonesia, tentunya para pembalap MotoGP ini mengunjungi Indonesia. 

Para pembalap tersebut membagikan berbagai momen keseruan saat berada di Tanah Air. 

Seorang pengguna Twitter dengan akun @dewahoya pun menyimpan dan mengunggah ulang berbagai aktivitas para pembalap MotoGP di Indonesia. 

Pemilik akun @dewahoya pun menggabungkannya dalam sebuah utas. 

Di awal utasnya, ia mengunggah ulang Instagram Story dari Fabio Quartararo, pembalap asal Prancis.

"Terpantau Fabio Quartararo udah kulakan gelang untuk temen-temennya yang jastip guys," tulisnya dalam salah satu cuitan. 

Terlihat pembalap tersebut berada di sekitar anak kecil. 

 Baca Juga: Nonton MotoGP 2022, Begini Cara dan Biayanya ke Sirkuit Mandalika Lewat Jalur Darat

Fabio pun memegang salah satu gelang yang telah dibelinya di Indonesia. 

Selain itu, ia juga mengunggah Instagram Story dari Aleix Espagaro, pembalap berkebangsaan Spanyol. 

Pembalap yang bermain bersama tim Aprilia itu tengah mengunggah foto makanan dengan tulisan berbahasa Indonesia. 

"Nafsu makan yang baik!" ucap Aleix disertai bendera Indonesia. 

"Aleix Espagaro abis makan pangsit langsung bisa bahasa Indonesia, wah kudu gue bungkusin Mak Yeye biar bisa misuh," tulisnya. 

Terlihat pula Dani Holgado tengah membeli topi yang dijual oleh warga lokal. 

Juara Dunia Moto3 2021 itu sedang berada di pantai bersama teman-temannya. 

"Dani Holgado dan fren lagi tawar menawar beli bucket hat sama warga sekitar yang sepertinya uda pada jago-jago Bahasa Inggris," kata @dewahoya. 

Selain itu, para pembalap pun membeli kartu di salah satu gerai pulsa. 

Baca Juga: Ini Alasan Presiden Jokowi Tak Boleh Ikut Konvoi Pembalap MotoGP Mandalika

"Pebalap MotoGP bagi-bagi duit ala Doni Salmanan di konter pulsa gaes!" tulis pemilik akun Twitter tersebut. 

Instagram Story dari Javier Forez juga diunggah ulang. 

Dalam video singkat, terlihat ada beberapa kerbau tengah menyebrang jalan di dekat Sirkuit Mandalika. 

"Keramaian datang di sirkuit," sebagaimana tertulis dalam unggahan video tersebut. 

"Pada kaget di deket sirkuit ada banyak kerbau nyebrang jalan otw cari rumput. Selow aja ye bang jangan gas mulu," kata @dewahoya. 

Wah, ada-ada saja ya kelakuan para pembalap MotoGP diatas, Kawan Puan. 

(*)

Sumber: Twitter
Penulis:
Editor: Maharani Kusuma Daruwati


REKOMENDASI HARI INI

Kampanye Akbar, Paslon Frederick-Nanang: Kami Sedikit Bicara, Banyak Bekerja