7. Buah-buahan: digunakan sebagai penghias puding. Biasanya buah yang digunakan adalah buah dari kaleng karena lebih praktis.
Tentu saja buah segar juga tidak kalah menariknya sebagai hiasan di atas puding.
Tips memasak cepat puding
Mengutip dari Kompas.com, berikut berbagai tips memasak puding yang bisa kamu coba agar hasilnya lembut dan set sempurna:
- Menakar air dan agar-agar, biasanya perlu disiapkan 750ml air untuk 1 bungkus agar-agar.
- Melarutkan agar-agar terlebih dahulu, cara ini perlu dilakukan agar puding set sempurna dan tidak berair.
- Terus diaduk saat memasak, hal ini bertujuan agar semua bahan larut sempurna.
- Jika sudah matang, masukkan ke dalam cetakan.
- Segera masukkan ke dalam kulkas, tetapi pastikan sudah tidak ada uap yang mengepul.
Kawan Puan, itulah tips memasak cepat puding yang cocok untuk menu buka puasa nanti.
Jika Kawan Puan ingin mengetahui berbagai resep memasak puding yang lain, kamu bisa membaca Buku 30 Kreasi Puding 3 D Dengan Aneka Cetakan + Step By Step ya.
Informasi lebih lanjut tentang buku ini bisa Kawan Puan intip melalui Gramedia.com.
Bagaimana Kawan Puan, sudah terpikir ingin memasak puding apa untuk menu buka puasa pertama nanti? (*)
Baca Juga: Tips Memasak Cepat Gemblong agar Tidak Keras dan Meletus saat Digoreng