Selain Lebih Murah dari Emas Tua, Ini 5 Kelebihan Investasi Emas Muda

Anna Maria Anggita - Senin, 21 Maret 2022
Kelebihan investasi emas muda
Kelebihan investasi emas muda Kwangmoozaa

3. Warna

Kelebihan lain dari emas muda yaitu dari segi warna.

Misalnya saja bagi Kawan Puan yang menginginkan cincin nikah atau tunangan seperti rose gold atau emas putih, maka emas muda adalah pilihan yang tepat.

Hal ini karena campuran yang digunakan itu memengaruhi warna-warna pada perhiasan emas.

Sebab, perhiasan emas sendiri biasanya dikombinasikan dengan campuran bahan lain seperti nikel, palladium, dan sebagainya.

Umumnya, emas muda dengan kadar kombinasi bahan campuran lebih tinggi, biasanya cenderung akan memperlihatkan warna-warna dari logam yang digunakan untuk campuran.

Kondisi inilah yang mendasari emas muda lebih disarankan sebagai dasar pembuatan bagi konsumen yang menginginkan cincin dengan dua atau tiga warna.

4. Tahan banting

Kelebihan emas muda berikutnya adalah tahan banting jika dicampurkan dengan logam lain yang lebih banyak.

Baca Juga: 7 Jenis Instrumen Investasi yang Cocok untuk Investor Pemula, Ada Reksadana

Kondisi ini lebih baik jika dibandingkan dengan emas tua atau emas 24 karat.

Sebagai informasi, emas murni justru memiliki tekstur lembek, maka dari itu jika ingin membeli cincin nikah disarankan kadar karatnya lebih rendah.

Nah, emas muda cenderung lebih keras karena kadar karatnya yang rendah dan cocok dipakai dalam aktivitas sehari-hari.

5. Investasi masa depan

Sejak zaman dulu sampai sekarang, emas memang menjadi pilihan investasi terbaik.

Harga emas baik muda maupun tua relatif stabil bahkan cenderung selalu naik, itulah mengapa emas paling diburu oleh banyak orang, apalagi di masa pandemi Covid-19 ini.

Tak heran emas muda sangat menguntungkan, ya, baik dijadikan perhiasan maupun investasi emas. Jadi, apakah Kawan Puan tertarik membelinya? (*)



REKOMENDASI HARI INI

6 Bahan Alami untuk Membantu Mengatasi Masalah Biang Keringat