Menjelang lebaran, biasanya banyak orang yang mulai mengirim hampers atau parsel ke kerabat atau rekan terdekatnya.
Kebiasaan mengirim hampers menjelang Idulfitri ini juga bisa kamu manfaatkan sebagai peluang bisnis.
Isi hampers yang kamu jual pun dapat disesuaikan, mulai dari kue kering, sembako, baju, atau hal lainnya yang dapat menarik konsumen.
5. Kue kering
Ide bisnis lainnya yang bisa kamu coba di bulan Ramadan adalah bisnis kue kering, salah satu makanan paling banyak dicari untuk hari Lebaran.
Mulai dari nastar, putri salju, dan berbagai kue kering lainnya bisa kamu coba tawarkan di media sosial atau menjualnya ke rekan kerja.
6. Perlengkapan salat
Tak hanya baju muslim, perlengkapan salat untuk dipakai saat salat Ied juga banyak dicari, lho.
Baca Juga: Ramai Drakor A Business Proposal, Ini 7 Langkah Membuat Proposal Bisnis
Peluang ini bisa kamu manfaatkan untuk menjual perlengkapan salat, seperti sajadah, mukena, Al-Qur’an, hingga perlengkapan salat lainnya.
7. Custom toples atau tempat makan
Peluang custom toples atau tempat makan, tetapi belum banyak yang menjualnya. Padahal, saat Lebaran, tak sedikit orang yang mencari untuk mempercantik meja tamu.
Jika menjual makanan, kamu juga bisa mempertimbangkan untuk mengirimnya melalui ojek online, sehingga bisa menjangkau lebih banyak lagi pelanggan.
Ide peluang bisnis mana yang menarik perhatianmu dan ingin kamu coba? (*)