2. Fokus membuat topik konten tentang Ramadan
Konten di media sosial bisnis kamu tentunya juga harus menyesuaikan dengan suasana saat itu, yakni Ramadan.
Selama bulan Ramadan, cobalah sajikan konten yang relevan, sehingga lebih banyak orang yang tertarik dengan produk atau layanan kamu.
Konten yang bisa kamu buat pun bisa bervariasi, mulai dari tips, informasi seputar Ramadan, dan lain-lain.
Dengan cara ini, kamu dapat sekaligus menjalin hubungan serta meningkatkan interaksi dengan pengikut media sosial yang berpotensi menjadi konsumen untuk membeli produkmu.
3. Tentukan waktu yang tepat untuk kampanye digital
Jika berencana untuk melakukan digital campaign atau kampanye digital, penting juga bagi kamu untuk menemukan waktu yang tepat.
Kampanye iklan untuk memasarkan produk harus diatur dengan benar agar kamu bisa menjangkau lebih banyak konsumen.
Sebagai contoh, kamu bisa mengaturnya untuk waktu sahur atau berbuka, di mana banyak orang akan memegang ponselnya dan melihat media sosial.
Baca Juga: Kawan Puan Ingin Coba Bisnis Kue Kering di Bulan Ramadan? Intip Tipsnya, Yuk!