Parapuan.co - Tuberkulosis (TBC) atau TB adalah infeksi yang disebabkan oleh bakteri yang menginfeksi paru-paru.
Penyakit ini menular dan dapat menyebar melalui udara.
Penularan tuberkolosis bisa terjadi ketika seseorang tidak sengaja menghirup percikan cairan atau droplet dari penderita TBC.
Misalnya melalui batuk, bersin, pertukaran cairan tubuh, berbagi makan, atau dengan cara lain yang dapat menyebarkan penyakit menular.
Tuberkulosis bisa diobati. Namun karena menular, pasien TBC harus diisolasi dan diobati dengan antibiotik.
Pengobatan Tuberkulosis juga panjang dan sulit. Selain itu, penyakit ini juga berbahaya dan jika tidak diobati, bisa menyebar dan merusak organ tubuh.
Itulah sebabnya kita harus menjaga gaya hidup sehat dan segera berkonsultasi ke dokter jika ada indikasi penularan Tuberkulosis.
Meski penyakit ini tak bisa diobati secara murni dengan pengobatan alami, namun pengobatan rumahan dapat membantu meredakan gejala.
Apa saja bahan alami yang bisa digunakan untuk meredakan gejala Tuberkulosis? Simak selengkapnya seperti dilansir PARAPUAN dari Pinkvilla.
Baca Juga: Mengenal Tuberkulosis, Bagaimana TB Menular hingga Faktor Risikonya
1. Bawang Putih
Meskipun memiliki bau yang cukup tajam jika dikonsumsi secara mentah, bawang putih adalah salah satu bahan alami untuk meredakan gejala Tuberkulosis.
Bawang putih mengandung asam sulfat yang membantu melawan bakteri Tuberkulosis.
Hal ini karena bawang putih memiliki sifat antimikroba dan juga dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh.
2. Mint
Mint mengandung mentol yang juga memiliki sifat anti-inflamasi atau mencegah peradangan.
Minta kaya antioksidan dan mampu meningkatkan sistem kekebalan tubuh.
Mint dapat membantu membersihkan paru-paru dan saluran pernapasan, sehingga mampu melawan bakteri Tuberkulosis.
Baca Juga: Hari Tuberkulosis Sedunia, Waspadai Penyebab hingga Gejala TBC pada Anak
3. Teh Hijau
Teh hijau kaya akan antioksidan dan memiliki polifenol yang ada pada daun teh.
Polifenol membantu meningkatkan sistem kekebalan tubuh dan membantu melawan bakteri tuberkulosis.
4. Lada Hitam
Lada hitam juga dapat membantu meredakan peradangan dan dapat membersihkan paru-paru.
Mengonsumsi lada hitam juga membantu mengurangi bersin dan batuk, dan juga rasa sakit.
Namun sebelum mencoba beberapa bahan alami di atas, pastikan untuk berkonsultasi dengan dokter terlebih dahulu.
Beberapa bahan alami ini mungkin tidak cocok dengan pengobatan yang sedang dilakukan untuk menyembuhkan Tuberkulosis.
Sehingga untuk menghindari efek samping lainnya, pastikan untuk berkonsultasi dengan dokter yang menangani.
Stay healthy, Kawan Puan!
Baca Juga: Sama-sama Menyerang Sistem Pernapasan, Ini Perbedaan Gejala TBC dan Covid-19