Fantasi hingga Kriminal, Ini Deretan Drama Korea yang Tayang Bulan April 2022

Rizka Rachmania - Senin, 28 Maret 2022
Rekomendasi drama Korea April 2022: My Liberation Notes
Rekomendasi drama Korea April 2022: My Liberation Notes soompi

Baca Juga: Tayang April 2022, Simak Sinopsis Drama Korea Baru My Liberation Notes

Drama bergenre romantis dengan jumlah episode 16 ini akan tayang dua kali dalam sepekan, yakni pada hari Sabtu dan Minggu.

Cerita drama ini adalah tentang tiga saudara kandung yang punya harapan untuk segera terbebas dari rutinitas duniawi, hingga datang seorang pemabuk misterius ke desa mereka.

My Liberation Notes akan segera tayang di Netflix mulai tanggal 9 April 2022.

5. Shooting Stars

Rekomendasi drama Korea April 2022: Shooting Stars
Rekomendasi drama Korea April 2022: Shooting Stars tvN

Buat Kawan Puan yang menyukai drama Korea dengan kisah pekerjaan di belakang layar seperti tim PR, reporter, hingga manajer di industri hiburan, maka cocok menyaksikan Shooting Stars.

Drama Korea terbaru bulan April ini menceritakan para pekerja di balik layar industri hiburan yang harus membereskan kekacauan para idola dan artis.

Lewat para karakter di drama Shooting Stars, Kawan Puan bisa melihat bagaimana industri hiburan berjalan, selain dari apa yang biasanya terekam oleh kamera.

Ada Lee Sung Kyung, Kim Young Dae, Yoon Jong Hoon, dan Lee Jung Shin, Shooting Stars mulai tayang 22 April 2022.

Baca Juga: Bikin Baper Sekaligus Bersemangat, Ini 5 Puisi yang Pernah Ada di Drama Korea

6. Our Blues

Rekomendasi drama Korea April 2022: Our Blues.
Rekomendasi drama Korea April 2022: Our Blues. GridStar

Our Blues adalah drama Korea yang menggandeng sederet bintang untuk menjadi pemeran sekaligus pengisi soundtrack-nya!

Drama yang bakal tayang mulai tanggal 9 April 2022 ini dibintangi oleh Shin Min Ah, Lee Byung Hun, Cha Seung Won, dan masih banyak lagi.

Kabarnya, soundtrack drama Korea ini pun bakal diisi oleh Jimin BTS!

Tayang setiap Sabtu dan Minggu dengan jumlah episode 20, Our Blues menceritakan kehidupan di pulau Jeju sebagai tempat pelarian sempurna dari mereka yang penat akan kehidupan di kota.

7. The Killer's Shopping List

Rekomendasi drama Korea April 2022: The Killer's Shopping List.
Rekomendasi drama Korea April 2022: The Killer's Shopping List. Youtube.com/tvN

Drama Korea yang juga akan tayang April 2022 adalah The Killer's Shopping List yang mengangkat genre kriminal.

Cerita drama ini adalah tentang seorang kasir supermarket yang bakal banyak membantu penyelidikan kasus pembunuhan.

Baca Juga: Kisah Romansanya Bikin Baper, Ini 5 Rekomendasi Drama Korea tentang CEO Kaya

Tanda terima dari supermarket tempat penjaga kasir itu bekerja adalah satu-satunya petunjuk dari kasus pembunuhan di itu.

Tayang tanggal 27 April 2022, The Killer's Shopping Mart menggandeng Lee Kwang Soo, Kim Seol Hyun, dan Jin Hee Kyung sebagai pemeran utama.

Kawan Puan sudah tak sabar menyaksikan drama Korea bulan April yang mana, nih?

(*)

Sumber: NME.com,Netflix
Penulis:
Editor: Rizka Rachmania