Rekomendasi 4 Drama China Romantis Maret 2022, Penuh Cinta dan Perjuangan

Linda Fitria - Selasa, 29 Maret 2022
The Oath of Love
The Oath of Love WeTV

Parapuan.co - Saat ini, tak hanya drama Korea saja yang menjadi favorit masyarakat Indonesia.

Drama China pun sukses membuat para penonton Indonesia larut dalam cerita yang dibawakan.

Apalagi drama China romantis yang tayang bulan Maret 2022 ini.

Nah Kawan Puan, di akhir bulan ini yuk kita simak 4 drama China romantis yang sukses membuat kita senyum-senyum sendiri. Apa saja?

1. The Oath of Love

Drama China romantis yang bisa jadi rekomendasi tontonan adalah The Oath of Love.

Drama ini menampilkan kisah Lin Zhi Xiao (Yang Zi) yang memiliki hidup tak menentu.

Ayahnya sakit hingga membuat Lin Zhi rela melepas mimpi sebagai musisi selo.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Drama China tentang CEO Kaya, Mana yang Sudah Kamu Tonton?

Tak hanya itu, sang kekasih pun meninggalkannya, hingga ia bertemu dengan seorang dokter bernama Gu Wei (Xiao Zhan).

Pertemuan itu membuat kehidupan keduanya berubah dan merasa saling membutuhkan.

2. Legally Romance

Legally Romance bercerita soal Qian Wei (Larein Song), seorang paralegal di sebuah perusahaan.

Sayang, bos tempatnya bekerja Lu Xun (Huang Zi Tao) adalah sosok yang ia anggap menyebalkan.

Namun semua berubah saat Qian Wei mengalami koma dan mendapati dirinya berada di masa muda.

Di situ, ia bertemu dengan Lu Xun dengan kepribadian lain. Di mana ia mendapatkan kehangatan dari sang bos.

 Baca Juga: Rekomendasi 5 Drama China Terbaik Sepanjang 2021, Banyak Kisah Romantis

3. Be My Princess

Drama China romantis lain yang juga tayang di bulan Maret kemarin adalah Be My Princess.

Drama ini bercerita soal aktor Mu Tingzhou (Jeremy Tsui) yang mengalami kecelakaan.

Karena kecelakaan itu, ia terjebak dalam tokoh yang terakhir ia perankan di drama.

Kejadian itu membuat Ming Wei (Kyulkyung) yang menajdi lawan mainnya di drama berusaha mengembalikan ingatan sang aktor.

4. Star-Crossed Lovers

Star-Crossed Lovers bercerita soal Tian Jue (He Landou) yang ingin menjadi seniman komik sukses.

Namun keinginannya berantakan saat ia bertemu dengan An Baiye (Niu Zifan) yang memiliki visual sama seperti karakter di komiknya.

Dan siapa sangka, An Baiye sendiri adalah seorang alien yang sedang menjalankan sebuah misi di bumi.

Lantas bagaimana kelanjutan kisahnya?

Nah Kawan Puan, itu tadi drama China romantis Maret 2022 yang bisa kamu tonton di OTT favoritmu ya.

Baca Juga: Romantis hingga Komedi, Ini 7 Rekomendasi Drama China Terbaru di Viu Bulan Februari

(*)

Sumber: Iqiyi,WeTV
Penulis:
Editor: Linda Fitria


REKOMENDASI HARI INI

3 Tips Manfaatkan Uang Pesangon PHK Jadi Modal untuk Wirausaha