5 Rekomendasi Tayangan Korea di Netflix Bulan April, Ada Green Mothers' Club

Rizka Rachmania - Selasa, 29 Maret 2022
Serial Korea terbaru di Netflix tayang April, Green Mothers' Club.
Serial Korea terbaru di Netflix tayang April, Green Mothers' Club. Juhan Noh / Netflix

Parapuan.co - Kawan Puan, memasuki bulan April 2022, ada sederet tayangan Korea yang siap menghiburmu di waktu luang.

Deretan tayangan Korea yang tayang di Netflix ini mulai dari drama, film, hingga serial.

Ada yang baru, ada pula yang sudah tayang sebelumnya dan kini bisa kamu tonton secara lebih mudah di Netflix.

Buat Kawan Puan yang mengikuti serial Korea terbaru, ada Green Mother's Club yang bakal tayang pada bulan April ini.

Lalu untuk film, ada Yaksha: Ruthless Operations dengan genre kriminal yang akan menyapa Kawan Puan penyuka film dengan tema tersebut.

Tak ketinggalan pastinya ada drama Korea yang sudah jadi salah satu tayangan wajib di Netflix setiap bulannya.

Lalu apa saja tayangan Korea yang hadir di Netflix pada bulan April ini?

Berikut daftarnya merujuk pada rilis yang PARAPUAN terima langsung dari Netflix!

1. Celeb Five: Behind the Curtain

Baca Juga: Sinopsis Series Our Blues, Drakor yang Mengisahkan Warga Pulau Jeju

Tayangan Korea yang akan hadir di Netflix pada bulan April ini adalah Celeb Five: Behind the Curtain.

Ini merupakan komedi spesial yang diproduksi dan ditayangkan oleh Netflix, lho, Kawan Puan!

Celeb Five: Behind the Curtain mengikuti dan menampilkan hal-hal di balik layar dari grup komedian perempuan, Celeb Five.

Isinya adalah dokumenter di balik layar bagaimana Celeb Five mendiskusikan lelucon dan improvisasi di obrolan grup untuk materi sesi komedi spesial.

Celeb Five: Behind the Curtain tayang mulai 1 April 2022.

2. Green Mothers' Club

Green Mothers' Club sepertinya bakal cocok jadi hiburan untuk Kawan Puan yang sudah memiliki buah hati dan sibuk mengurus segala keperluannya.

Pasalnya, tayangan Korea ini merupakan serial Netflix yang mengisahkan lima orang ibu di sebuah komunitas SD.

Kelima ibu itu sangat kompetitif, mencoba saling mendekatkan diri sekaligus menjaga musuh mereka tetap dekat.

Baca Juga: Sinopsis Series Green Mothers' Club, Ceritakan Lima Kehidupan Ibu

Kehidupan mereka mulai keruh dan terungkap seperti apa kebenarannya saat rasa iri dan rahasia muncul.

Green Mothers' Club tayang mulai 6 April 2022.

3. Yaksha: Ruthless Operations

Tayangan Korea terbaru bulan April selanjutnya berupa film berjudul Yaksha: Ruthless Operations.

Film ini dibintangi oleh Sul Kyung Gu, Park Hae Soo, Hiroyuki Ikeuchi, dan masih banyak lagi.

Kisahnya mengikuti seorang jaksa yang harus terjun ke dalam perang mematikan antar mata-mata.

Jaksa terpandang itu masuk ke dalam perang saat ia tengah bertugas di kota berbahaya untuk menyelidiki tim Operasi Rahasia dan pemimpinnya yang tersohor.

Yaksha: Ruthless Operations tayang 8 April 2022.

4. My Liberation Notes

Lee Min Ki, Kim Ji Won, Son Suk Ku, dan EL akan menyapa Kawan Puan lewat serial Korea terbaru berjudul My Liberation Notes.

Drama ini mengisahkan tiga orang bersaudara yang sudah lelah dan muak dengan rutinitas harian.

Mereka tak puas menjalani kehidupan monoton sebagai orang dewasa sehingga berusaha mencari kebahagiaan dan kebebasan.

My Liberation Notes tayang 9 April 2022.

5. Happiness

Drama Korea yang akan tayang di Netflix pada bulan April ini adalah Happiness.

Happiness mengisahkan penghuni sebuah apartemen yang berjuang untuk bertahan hidup di tengah serangan wabah.

Wabah yang merebak itu adalah sebuah penyakit yang mampu mengubah manusia menjadi zombie haus darah.

Ada Han Hyo Joo dan Park Hyung Sik, Happiness mulai tayang di Netflix tanggal 12 April.

Dari semuanya, adalah tayangan Korea yang paling Kawan Puan tunggu?

Baca Juga: 7 Rekomendasi Drama Korea Terbaru Bulan April 2022, Ada Our Blues dan My Liberation Notes

(*)

Sumber: Netflix
Penulis:
Editor: Rizka Rachmania


REKOMENDASI HARI INI

Ada Budi Pekerti, Ini 3 Film Indonesia Populer yang Bertema Guru