Hannah Al Rashid Ceritakan Jatuh Bangun di Industri Film, Saldo ATM Pernah Sisa 50 Ribu

Alessandra Langit - Rabu, 30 Maret 2022
Hannah Al Rashid ceritakan kisah perjuangan di industri film dalam rangka Hari Film Nasional
Hannah Al Rashid ceritakan kisah perjuangan di industri film dalam rangka Hari Film Nasional Instagram/hannahalrashid

Parapuan.co - Kawan Puan, tanggal 30 Maret ini dirayakan sebagai Hari Film Nasional.

Di hari ini, Kawan Puan diajak untuk memberikan apresiasi terhadap pekerja industri film Indonesia, baik di depan maupun balik layar.

Bekerja di industri film bukanlah hal yang mudah. Seperti pekerjaan lain, banyak tantangan yang harus dihadapi di industri film.

Di balik gemerlap dunia hiburan, para artis peran Indonesia telah melewati jatuh bangunnya bekerja di industri film.

Pada Hari Film Nasional ini, Hannah Al Rashid membagikan cerita perjuangannya sebagai aktris di industri film Indonesia.

Ternyata, banyak tantangan yang harus dilewati Hannah untuk mencapai kesuksesannya saat ini.

Lewat unggahan di Instagram, Hannah membagikan kutipan dari penulis legendaris Pramoedya Ananta Toer yang menjadi motivasinya untuk bertahan di industri film.

"Berbahagialah dia yang makan dari keringatnya sendiri, bersuka karena usahanya sendiri dan maju karena pengalamannya sendiri," bunyi kutipan yang ditulis Hannah.

Unggahan Hannah Al Rashid di Hari Film Nasional 2022
Unggahan Hannah Al Rashid di Hari Film Nasional 2022 Instagram/hannahalrashid

Baca Juga: Sejarah Hari Film Nasional 30 Maret, Berawal dari Film Darah dan Doa

Sumber: Instagram
Penulis:
Editor: Linda Fitria


REKOMENDASI HARI INI

Hannah Al Rashid Ceritakan Jatuh Bangun di Industri Film, Saldo ATM Pernah Sisa 50 Ribu