BERITA TERPOPULER TRENDING TOPIC: Calo Tiket Konser Justin Bieber hingga Hari Film Nasional

Rizka Rachmania - Kamis, 31 Maret 2022
Justin Bieber
Justin Bieber

Parapuan.co - Sederet berita jadi artikel terpopuler Trending Topic, mulai dari calo tiket konser Justin Bieber hingga perayaan Hari Film Nasional.

Penjualan tiket konser Justin Bieber diwarnai dengan calo yang menjual tiket dengan harga dua hingga tiga kali lipat lebih mahal.

Lalu dalam rangka Hari Film Nasional 30 Maret, ada sejarah tentang awal mula perayaan ini.

Terakhir, ada cerita Hannah Al Rashid ketika dulu mengalami masa-masa sulit di industri perfilman.

1. Ramai Kasus Calo dan Penipuan Tiket Konser Justin Bieber di Indonesia, Promotor Beri Imbauan

Penjualan tiket konser Justin Bieber di Indonesia menjadi topik pembicaraan netizen di media sosial hingga hari ini.

Hanya dalam waktu beberapa jam, tiket konser tersebut terjual habis di situs resmi maupun di aplikasi Blibli.

Namun, ada kejanggalan yang menjadi keluhan para Beliebers Indonesia di media sosial Twitter.

Ternyata banyak figur publik seperti selebgram yang menjual kembali tiket Justin Bieber dengan harga yang jauh lebih mahal.

Baca Juga: Prilly Latuconsina dan Beliebers Sulit Akses Link Tiket Konser Justin Bieber, Ini Tanggapan Promotor

Tak hanya itu, banyak ditemukan kasus penipuan oleh pihak yang mengaku sebagai Beliebers dan sudah memakan korban.

Kasus calo atau penjual tiket konser di luar promotor disorot oleh salah satu netizen di Twitter dengan akun @peachesgodd.

Lewat unggahannya, akun tersebut membuat utas nama-nama selebgram yang menjual ulang tiket Justin Bieber dengan harga yang sangat tinggi.

Sebagai gambaran, salah satu selebgram menjual tiket konser Justin Bieber kategori CAT 4 seharga Rp12 juta, padahal harga asli dari promotor adalah Rp2,8 juta.

Baca selengkapnya.

2. Sejarah Hari Film Nasional 30 Maret, Berawal dari Film Darah dan Doa

Kawan Puan, tanggal 30 Maret diperingati sebagai Hari Film Nasional.

Hari yang penting ini dirayakan sebagai bentuk apresiasi kepada insan perfilman Tanah Air yang sudah menghadirkan hiburan berkualitas untuk masyarakat.

Dalam beberapa tahun terakhir ini, perfilman Indonesia sedang bangkit dan merajai festival film internasional.

Baca Juga: 5 Karakter Perempuan Berdaya di Film Kamila Andini, Salah Satunya Yuni

Film-film seperti Yuni dan Seperti Dendam Rindu Harus Dibayar Tuntas menjadi contoh karya anak bangsa yang berhasil mendapatkan apresiasi dari masyarakat global.

Kehadiran platform streaming seperti Netflix pun ikut mendukung pertumbuhan industri film Indonesia.

Hal itu dibuktikan dengan prestasi film Penyalin Cahaya yang menduduki peringkat kedua tayangan populer Netflix secara global.

Untuk merayakan Hari Film Nasional, ada baiknya bila kita menyimak sejarahnya yang penting namun jarang diketahui.

Baca selengkapnya.

3. Hannah Al Rashid Ceritakan Jatuh Bangun di Industri Film, Saldo ATM Pernah Sisa 50 Ribu

Kawan Puan, tanggal 30 Maret ini dirayakan sebagai Hari Film Nasional.

Di hari ini, Kawan Puan diajak untuk memberikan apresiasi terhadap pekerja industri film Indonesia, baik di depan maupun balik layar.

Bekerja di industri film bukanlah hal yang mudah. Seperti pekerjaan lain, banyak tantangan yang harus dihadapi di industri film.

Di balik gemerlap dunia hiburan, para artis peran Indonesia telah melewati jatuh bangunnya bekerja di industri film.

Pada Hari Film Nasional ini, Hannah Al Rashid membagikan cerita perjuangannya sebagai aktris di industri film Indonesia.

Ternyata, banyak tantangan yang harus dilewati Hannah untuk mencapai kesuksesannya saat ini.

Lewat unggahan di Instagram, Hannah membagikan kutipan dari penulis legendaris Pramoedya Ananta Toer yang menjadi motivasinya untuk bertahan di industri film.

"Berbahagialah dia yang makan dari keringatnya sendiri, bersuka karena usahanya sendiri dan maju karena pengalamannya sendiri," bunyi kutipan yang ditulis Hannah.

Baca selengkapnya.

Baca Juga: Hannah Al Rashid Ungkap Pentingnya Perempuan Mandiri Finansial di Masa Pandemi

(*)

Penulis:
Editor: Rizka Rachmania


REKOMENDASI HARI INI

6 Bahan Alami untuk Membantu Mengatasi Masalah Biang Keringat