Sambut Hari Bank Dunia, Ini 5 Keuntungan Bekerja di Industri Perbankan

Ardela Nabila - Kamis, 31 Maret 2022
Keuntungan bekerja di industri perbankan.
Keuntungan bekerja di industri perbankan. Edwin Tan

Parapuan.co - Industri perbankan merupakan salah satu sektor esensial yang memiliki prospek kerja luas.

Ya, industri perbankan telah ada sejak dulu akan akan terus dibutuhkan di masa depan sekalipun.

Maka dari itu, tak heran apabila banyak orang yang ingin meniti karier di industri ini, sebab memang cukup menjanjikan.

Di samping prospek kerjanya yang cukup luas, terdapat sejumlah keuntungan lainnya dari bekerja di industri perbankan.

Berikut ini beberapa keuntungan bekerja di industri perbankan yang perlu kamu ketahui dalam rangka menyambut Hari Bank Dunia besok, Jumat (1/4/2022).

1. Kesempatan yang luas

Melansir Indeed, perbankan memiliki berbagai opsi karier yang bisa kamu pilih sesuai dengan minat masing-masing.

Hal ini dapat terlihat dari banyaknya kesempatan yang tersedia bagi mereka yang ingin bekerja di bank.

Tak hanya sebatas bekerja sebagai teller, kamu juga bisa bekerja di bidang pemasaran, human resources (HR), personal relations (PR), dan lain-lain.

Baca Juga: Lolos Kartu Prakerja? Ini Cara Beli Pelatihannya Lewat 2 Marketplace

2. Karier yang dibutuhkan di manapun

Di belahan dunia manapun, bank merupakan sektor yang akan selalu dibutuhkan, maka dari itu tak heran apabila sektor perbankan menjadi salah satu sektor dengan karyawan terbanyak.

Perbankan juga merupakan sektor yang memiliki kontribusi terhadap perekonomian suatu negara.

Selain kesempatan kariernya yang luas, kesempatan untuk bekerja di perbankan juga bervariasi, mulai dari skema sarjana hingga magang sekalipun.

3. Kesempatan untuk mengikuti pelatihan

Sektor perbankan biasanya menawarkan program pelatihan yang kompetitif, misalnya saja magang.

Mengikuti program magang di bank bisa membantu kamu apabila kamu tertarik untuk bekerja di sektor ini, namun masih harus mengembangkan keterampilan.

Selain itu, kesempatan pelatihan lewat program magang di bank juga bisa membantumu dalam mencari pekerjaan di industri ini ketika lulus nanti, terlebih perbankan merupakan industri yang sangat kompetitif.

4. Gaji tinggi dengan keuntungan lainnya

Baca Juga: Lowongan Kerja BUMN di PT Berdikari Persero Posisi Tax Officer, Cek Persyaratannya!

Selain beberapa keuntungan di atas, sektor perbankan juga tak jarang memberikan penghargaan pada karyawannya berupa gaji kompetitif.

Karyawan yang bekerja di industri ini biasanya juga akan mendapatkan uang lembur yang kompetitif.

Adapun benefit lainnya yang bisa didapat, yakni asuransi kesehatan hingga uang transport.

5. Kesempatan untuk mengembangkan karier

Perbankan juga menawarkan banyak kesempatan bagi karyawannya yang ingin mengembangkan kariernya.

Bahkan, perkembangan karier di industri ini bisa dibilang cukup cepat bagi mereka yang memiliki etos kerja baik serta ambisi.

Kawan Puan, itu dia beberapa keuntungan bekerja di industri perbankan.

Apakah kamu tertarik bekerja di bank? (*)

Baca Juga: 5 Alasan Wanita Karier yang Sensitif Dibutuhkan di Tempat Kerja

Sumber: Indeed
Penulis:
Editor: Aulia Firafiroh


REKOMENDASI HARI INI

Dobrak Stigma, Logina Salah Kontestan Pertama Miss Universe dengan Vitiligo dan Status Ibu