Sinopsis Sinetron Para Pencari Tuhan Jilid 15, Fokus Angkat Kisah Orang Tua

Linda Fitria - Jumat, 1 April 2022
Para Pencari Tuhan jilid 15
Para Pencari Tuhan jilid 15 https://www.instagram.com/parapencarituhanppt.sctv/

Sinopsis Para Pencari Tuhan Jilid 15

PPT jilid 15 akan mengisahkan soal perjuangan dua anak, Bulan (Salma Paramitha) dan Matahari (Dinda Kirana).

Kedua anak ini berusaha merawat ayahnya, Galaksi (Tio Pakusadewo) setelah keluar dari penjara.

Perjuangan keduanya pun membawa mereka bertemu dengan seorang Ustaz bernama Habib (Lavicky Nicholas).

Di lain tempat, Bang Galak (Galaksi) berjumpa dengan Bang Jack dan mulai membagi kisah hidupnya sebagai mantan narapidana.

Bang Jack akhirnya menjadi tempat berkeluh kesah Bang Galak dan sering menghiburnya.

Lantas bagaimana kelanjutan kisah mereka dalam menjalani kehidupan sehari-hari?

Kawan Puan bisa menyaksikannya selama bulan Ramadan mulai 2 April 2022 nanti ya.

 Baca Juga: Ingin Buka Bisnis Jelang Ramadan? Pelajari 6 Strategi Pemasaran Ini!

(*)

Sumber: Kompas.com
Penulis:
Editor: Linda Fitria