Hari Buku Anak Sedunia Setiap Tanggal 2 April, Ini Sejarah dan Temanya

Firdhayanti - Sabtu, 2 April 2022
Hari Buku Anak Sedunia tiap 2 April.
Hari Buku Anak Sedunia tiap 2 April. wonry

Selain itu, mereka juga mengajak ilustrator terkenal untuk merancang poster.

Kegiatan-kegiatan ini dilakukan untuk mempromosikan buku anak dan kegiatan membaca pada anak. 

Lantas, bagaimana sejarah Hari Buku Anak Sedunia? Berikut ini selengkapnya. 

Sejarah Hari Buku Anak Sedunia 

Dalam laman resmi IBBY, Hari Buku Anak Sedunia ini berkaitan erat dengan Hans Christian Andersen, seorang penulis buku anak-anak. 

Hans sendiri lahir pada tanggal 2 April 1805 di Odense, Denmark. 

Hari kelahirannya itulah yang dijadikan tanggal Hari Buku Anak Sedunia yang diperingati setiap tahunnya. 

Adapun peringatan untuk menumbuhkan minat baca pada anak ini dimulai pada tahun 1967.

Hingga kini, Hari Buku Anak sedunia juga masih diperingati. 

Baca Juga: Terinspirasi Kisah Anaknya, Channing Tatum Rilis Buku Anak-Anak

Tema Hari Buku Anak Sedunia 

Pada peringatan Hari Buku Anak Sedunia tahun 2022, IBBY Kanada menjadi sponsor utamanya. 

IBBY Kanada mengundang penulis bernama Richard Van Camp untuk membuat pesan. 

Sementara itu, ilustrator bernama Julie Flett yang merancang poster Hari Buku Anak Sedunia 2022. 

Untuk temanya, IBBY Kanada mengusung Stories are Wings That Help You Soar Every Day.

Memeriahkan perayaan, pihak negara penyelenggara membuat pertemuan penulis dan ilustrator, kompetisi menulis, hingga pengumuman penghargaan buku. (*)

Penulis:
Editor: Aulia Firafiroh


REKOMENDASI HARI INI

Atasi Limbah Tekstil, Jalin Dibantu EcoTouch Kumpulkan Pakaian Bekas Karyawan