Bagus untuk Jerawat hingga Eksim, Ini 5 Cara Buat Masker Wajah dengan Wortel

Citra Narada Putri - Selasa, 5 April 2022
Cara membuat masker wajah dengan wortel.
Cara membuat masker wajah dengan wortel. kazmulka/iStockphoto

Parapuan.coWortel tidak hanya enak dimakan dan baik untuk kesehatan mata, sayur berwarna jingga ini ternyata juga punya manfaat yang baik untuk kulit, loh, Kawan Puan.

Untuk diketahui wortel mengandung vitamin C dan antioksidan yang berguna untuk menyembuhkan kulit dan melindungi dari radikal bebas.

Lebih dari itu, bahan alami ini juga bisa membantu memperbaiki sel kulit yang rusak dan meningkatkan proses regenerasi alami tubuh.

Tak hanya itu, wortel juga mengandung beta-karoten yang mengurangi peradangan kulit, sehingga membuat bahan alami ini bagus untuk digunakan bagi Kawan Puan yang mengalami rosacea, eksim, psoriasis, ruam, atau kulit berjerawat.

Sementara itu, kandugan vitamin A di dalamnya juga bisa membantu menjaga jaringan tubuh tetap sehat dan juga merupakan vitamin kunci dalam membantu menghentikan dan mencegah jerawat.

Kawan Puan pun bisa memasukkan bahan wortel dalam rutinitas perawatan kecantikanmu sehari-hari.

Tak perlu membeli skincare dengan kandungal wortel yang harganya mahal, kamu juga bisa menggunakan masker dengan bahan alami yang dibuat sendiri di rumah. Ini dia cara membuat masker wajah menggunakan bahan wortel untuk berbagai masalah kulit.

1. Masker Wortel dan Madu untuk Kulit Berminyak dan Acne Prone

Melansir dari Style Tips 101, Madu memiliki sifat antiseptik dan antibakteri yang menargetkan jerawat langsung pada sumbernya.

Baca Juga: Rambut Lebat dan Sehat dengan Wortel? Begini Cara Menggunakannya

Masker wortel dan madu ini akan membantu mengeluarkan kotoran, dan juga meminimalkan tampilan pori-pori yang membesar.

Bahan yang Dibutuhkan

- 2 wortel ukuran sedang

- 2 sdm madu mentah dan alami

Cara Membuat

- Rebus dua wortel ukuran sedang sampai empuk. Setelah dirasa cukup empuk, haluskan wortel dengan menggunakan garpu sampai halus.

- Hangatkan madu selama 10-15 detik dan campur dengan pasta wortel.

- Oleskan masker wajah madu dan wortel ke kulit dan leher yang telah dibersihkan, biarkan selama 10 hingga 15 menit. Kemudian bilas dengan air hangat dan keringkan.

Kawan Puan bisa mengulangi penggunaan masker wajah dengan wortel dan madu ini sebanyak 2-3 kali seminggu untuk hasil terbaik.

Baca Juga: Mengenal Berbagai Manfaat Minyak Wortel untuk Rambut, Bisa Atasi Ketombe

2. Masker Wajah Wortel dan Kentang untuk Anti-Aging dan Flek Hitam

Tiga bahan alami seperti wortel dan kentang bisa sangat bermanfaat untuk melawan tanda-tanda penuaan seperti kerutan, garis halus, bintik hitam dan bekas jerawat.

Hal ini dikarenakan kentang memiliki zat pemutih yang membantu menghilangkan bintik hitam dan perubahan warna.

Kombinasi kentang dan wortel sangat bagus untuk menjaga kulit tampak awet muda dan bercahaya.

Bahan yang Dibutuhkan

- 1 kentang kecil, kupas dan potong dadu kecil

- 1 wortel kecil, kupas dan potong dadu kecil

- 1 sdt kunyit bubuk

- 1 sdt soda kue

Baca Juga: 6 Manfaat Wortel untuk Kecantikan, Bisa Atasi Berbagai Masalah Kulit

Cara Membuat

- Rebus wortel dan kentang yang sudah dikupas hingga melunak.

- Setelah melunak, saring airnya, dan tumbuk kentang dan wortel dalam mangkuk sampai konsistensi seperti pasta halus.

- Tambahkan kunyit dan soda kue, aduk rata.

- Oleskan masker wajah ke wajah dan leher yang telah dibersihkan dan biarkan selama 15 menit. Bilas dengan air hangat dan keringkan.

Kamu bisa menggunakan masker ini dua kali seminggu untuk hasil terbaik.

3. Masker Wajah Wortel dan Tomat untuk Mencerahkan Kulit

Kamu yang mengalami perubahan warna kulit, bintik-bintik, bekas luka, dan warna kulit tidak merata, bisa menggunakan masker wajah wortel tomat ini untuk mencerahkan kulit.

Tomat kaya akan antioksidan dan memiliki sifat pencerah alami yang bisa membantu memperbaiki tekstur serta perubahan warna kulit.

Baca Juga: Bukan Cuma Pelengkap, Ini 5 Manfaat Masker Tomat untuk Kecantikan

 

Bahan yang Dibutuhkan

- 1 wortel kecil

- 1 tomat

Cara Membuat

- Kupas dan potong wortel menjadi seukuran dadu, rebus hingga empuk dan setelah lunak haluskan wortel.

- Peras jus dari tomat dan campur dengan bubur wortel.

- Jika Kawan Puan memiliki juicer, kamu dapat melewati langkah-langkah di atas, dan bisa langsung membuat jus wortel dan tomat.

- Berbeda dengan masker wortel lainnya yang cenderung berbentuk pasta, campuran wortel dan tomat membuat konsistensinya cenderung cair, maka masker harus dioleskan dengan kapas.

Baca Juga: 5 Manfaat Habatussauda yang Bagus untuk Kulit, Bisa Mengatasi Jerawat

- Biarkan masker selama 15 sampai 20 menit dan bilas dengan air hangat.

Kamu juga bisa memakai masker wortel dan tomat ini sekali atau dua kali seminggu untuk hasil terbaik.

4. Masker Wajah Wortel dan Minyak Zaitun untuk Kulit Kering

Minyak zaitun sangat bagus untuk menghidrasi kulit kering dan sensitif, sementara wortel mengembalikan cahaya.

Bahan yang Dibutuhkan

- 1 wortel, kupas dan potong dadu

- 1 sdm minyak zaitun extra virgin atau minyak pembawa lainnya seperti minyak almond atau minyak alpukat

Cara Membuat

- Rebus wortel yang telah dipotong dadu hingga empuk, kemudian haluskan dan tambahkan minyak zaitun.

Baca Juga: Manfaat Minyak Zaitun untuk Rambut, Salah Satunya Atasi Gatal

- Tergantung pada jumlah wortel, kamu mungkin perlu menyesuaikan jumlah minyaknya.

- Oleskan ke wajah dan leher yang telah dibersihkan dan biarkan selama 15 hingga 20 menit. Hapus dengan waslap basah dan keringkan.

Untuk hasil terbaik, Kawan Puan bisa menggunakan masker ini sebanyak 2 hingga 3 kali seminggu.

5. Masker Wajah Wortel dan Yogurt untuk Semua Jenis Kulit

Yogurt bisa berperan sebagai eksfoliator yang lembut mengangkat sel-sel kulit mati.

Bahan yang Dibutuhkan

- 1 wortel, kupas dan potong dadu

- 1 sdm yogurt tawar

- 1 sdt jus lemon segar – hanya untuk kulit berminyak

Baca Juga: Rambut Lebat dan Sehat dengan Wortel? Begini Cara Menggunakannya

Cara Membuatnya

- Rebus wortel sampai empuk, hancurkan dalam mangkuk dan tambahkan yogurt.

- Jika kamu memiliki kulit berminyak atau berjerawat, tambahkan perasan air lemon. Namun jika Kawan Puan memiliki kulit kering atau sensitif, sebaiknya jangan menambahkan lemon.

- Oleskan ke wajah dan leher yang telah dibersihkan dan biarkan selama 15 hingga 20 menit. Bilas dengan air hangat dan keringkan.

Kamu pun bisa menggunakan masker wortel dan yogurt ini sekali atau dua kali seminggu untuk hasil terbaik.

Itu dia beberapa cara membuat masker wajah menggunakan wortel dan bahan-bahan alami lainnya yang tak kalah bermanfaat serta bisa mengatasi berbagai macam masalah kulit.

Apakah kamu tertarik untuk mencobanya? (*)

Baca Juga: Cegah Tanda Penuaan, Coba 5 Skincare dengan Kandungan Yogurt Ini



REKOMENDASI HARI INI

Ada Budi Pekerti, Ini 3 Film Indonesia Populer yang Bertema Guru