Tidak hanya itu, Kamila Andini baru-baru ini meraih Silver Bear for Best Supporting Actress untuk film Nana pada Berlinale International Film Festival 2022.
Mengenai film pendek yang disutradarainya, Kamila Andini pun memberikan komentar.
"Menurut kami, apa yang dibuat dalam film pendek ini sangat menarik. Film ini menampilkan produk dalam sisi kedekatan emosi dengan pengguna, dalam hal ini keluarga," jelasnya lebih lanjut.
Menurut Kamila Andini, tim kreatifnya cukup tertantang untuk dapat menterjemahkan visi Takehiro Watanabe dalam cerita universal yang menampilkan kehangatan sebuah keluarga.
Tantangan lainnya adalah menampilkan produk secara seamless dan mengemasnya untuk tetap menarik.
"Kami juga sangat senang dengan energi yang dibangun oleh berbagai pihak pendukung sehingga dapat menghasilkan film pendek yang menghangatkan hati, kata Kamila Andini.
"Kami sangat bangga bisa terlibat dalam proyek ini, terima kasih untuk Honda atas kesempatannya," tambahnya.
Pada penayangan perdananya, para tim produksi yang ikut ambil bagian dalam pembuatan film ini juga ikut hadir.
Sutradara Kamila Andini dan para pemain utama yaitu Laras Sardi, Bukie Mansyur, Bernadetta Bonita dan Agus Wibowo, ikut dalam acara penayangan perdana.
Sepanjang Jalan dapat kamu tonton melalui akun Youtube Hondaisme mulai tanggal 2 April 2022 pukul 16.00 WIB.
(*)
Baca Juga: Perjuangan Kamila Andini, Sutradara Perempuan yang Jalani Peran Ganda sebagai Ibu