5 Tips Memasak Cepat saat Sahur, Tak Perlu Takut Kesiangan

Ratu Monita - Kamis, 7 April 2022
Tips memasak cepat saat sahur.
Tips memasak cepat saat sahur. Edwin Tan

Parapuan.co - Memasak cepat menu sahur menjadi tantangan tersendiri bagi kita. 

Mengingat menyiapkan menu sahur hanya memiliki waktu yang sedikit.

Tak heran jika sebagian dari kita jadi kurang tidur lantaran harus bangun sebelum subuh untuk memasak.

Meski begitu, terdapat tips memasak cepat saat sahur jadi kita dapat memanfaatkan waktu lebih efektif. 

Bahkan, dengan melakukan tips ini kita bisa menyiapkan makanan cuma dalam waktu setengah jam saja.

Dilansir dari laman Sajian Sedap, berikut tips memasak sahur menjadi lebih cepat. 

1. Siapkan Makanan Kering

Untuk memasak mudah saat sahur, pastikan stok makanan kering selalu ada. 

Mengingat jenis makanan kering ini bisa jadi pilihan yang tepat karena dapat disajikan untuk beberapa hari ke depan. 

Baca Juga: Ahli Gizi Ungkap 4 Jenis Makanan yang Harus Dihindari saat Sahur, Apa Saja?

Untuk itu, kamu bisa memasak cepat beberapa macam makanan kering diakhir minggu dan pilih menu makanan kering yang paling praktis. 

Misalnya, kering-keringan seperti kering tempe, kering kentang, atau dendeng juga bisa jadi pilihan yang tepat.

Jika ingin dendeng, pastikan memilih dendeng yang rasanya netral, tidak terlalu manis dan tidak terlalu asin, karena dendeng yang terlalu asin dan manis menimbulkan rasa haus.

2. Makanan Berbuka Lebih Banyak

Selain menyediakan makanan kering sebagai lauk untuk beberapa hari, kamu juga perlu mempertimbangkan jumlah porsi masakan yang dibuat. 

Saat menyiapkan makanan untuk berbuka puasa, pilih salah satu lauk yang juga cocok untuk sahur.

Memasak mudah menu buka puasa dengan porsi lebih banyak dapat memudahkanmu saat sahur karena cukup menghangatkannya saja.

Perlu diingat, pastikan untuk memisahkan terlebih dulu makanan untuk buka puasa dan yang ditujukan untuk sahur.

Baca Juga: Tips Sahur dan Buka Puasa untuk Ibu Hamil dan Menyusui agar Tetap Fit

Hal ini penting diperhatikan agar makanan tidak dipanaskan berulang-ulang dan jadi asin rasanya.

3. Siapkan Bumbu Jadi

Tips lainnya yang perlu dipertimbangkan agar masak sahur lebih cepat yakni penggunaan bumbu jadi. 

Adapun bumbu jadi yang digunakan bisa kamu buat atau juga beli di pasaran.

Jika ingin dibuat sendiri, maka buat saja di akhir minggu saat tidak bekerja.

Sementara jika ingin membeli di pasaran, pilihlah bumbu dengan yang kandungan MSG paling sedikit.

4. Siapkan Bahan dari Malam

Agar waktu memasak lebih efektif, sebaiknya beberapa langkah memasak sudah disiapkan dari malam, misalnya memotong sayuran atau membuat kaldu untuk soto atau sup.

Dengan begitu kamu tidak perlu bangun terlalu awal atau tidak perlu takut kesiangan bangun.

5. Buah Sudah Terkupas

Kandungan cairan pada buah dapat membantu menjaga tubuh tetap terhidrasi dengan baik, karenanya sangat baik mengonsumsi buah saat sahur. 

Selain itu, kandungan gula dalam buah juga bisa jadi asupan energi yang baik.

Untuk mengonsumsinya saat sahur, kamu bisa siapkan buah sejak semalam, seperti mengupas buah dan masukkan dalam wadah kedap udara.

Sehingga saat sahur, cukup hidangkan buah segar atau bisa jus untuk minuman segar.

Nah, itulah tips memasak cepat saat sahur yang bisa kamu coba di rumah, selamat mencoba! 

Baca Juga: Intip 4 Tips Menjaga Kebersihan Dapur Rumah Selama Bulan Ramadan

(*) 

Sumber: Sajian Sedap
Penulis:
Editor: Linda Fitria


REKOMENDASI HARI INI

4 Momen Memukau di Konser Isyana, Dari Duet hingga Kehangatan Keluarga