Parapuan.co – Kawan Puan, pada Berita Terpopuler Fashion & Beauty hari ini ada 3 topik menarik yang sayang kamu lewatkan.
Topik pertama, ada tentang apa itu peptide, salah satu kandungan skincare yang bagus untuk kulit.
Kemudian ada berbagai penyebab kulit kaki mengelupas. Ternyata salah satunya karena infeksi jamur.
Selanjutnya ada topik tentang rekomendasi sampo habbatussauda yang bagus untuk atasi berbagai masalah rambut.
Menarik-menarik bukan topik Fashion & Beauty hari ini? Simak yuk ulasannya berikut ini!
1. Apa itu peptide, kandungan skincare yang bagus untuk kulit?
Kawan Puan tentu sudah sering mendengar produk skincare dengan kandungan peptide, tetapi apa sebenarnya manfaatnya untuk kulit?
Umumnya, skincare dengan kandungan peptide ini dibuat dengan fomula khusus untuk masalah anti-aging.
Dengan begitu, diharapkan penggunaan skincare dengan kandungan peptide ini dapat membantu mencegah sekaligus mengatasi tanda-tanda penuaan, namun apa sebenarnya kandungan peptide?
Baca Juga: Perkuat Skin Barrier, Ini Cara Menggunakan Postbiotik untuk Kecantikan
Dikutip dari Vogue, dermatologis, Dr Mary Sommerlad menjelaskan tentang kandungan peptide yang ada dalam produk skincare.
Apa itu kandungan peptide dalam skincare?
Peptide merupakan rantai pendek asam amino yang bekerja untuk menghasilkan protein.
Kandungan protein pada kulit bermanfaat dalam produksi kolagen, elastin, dan keratin yang bertanggung jawab pada tekstur dan elastisitas kulit.
Simak ulasan selengkapnya tentang peptide melalui tautan berikut ini!
2. Berbagai penyebab kulit kaki mengelupas
Selain mengganggu penampilan, kulit kaki yang terkelupas juga akan terasa perih.
Mengutip Healthline, kaki cenderung lebih banyak berkontaminasi dengan kuman, misalnya saat memakai sepatu terlalu sempit.
Jika dibiarkan tanpa diobati, dapat membuat lapisan kulit kaki rontok atau mengelupas.
Baca Juga: Atasi Masalah Kaki Pecah-pecah dengan Dua Ramuan Ini, Mudah kok Membuatnya
Menurut dr. Rebecca Pruthi, spesialis kulit, peeling feet merupakan hal yang wajar, seperti dikutip dari Women's Health Magazine.
Meskipun begitu tetap harus diatasi dengan mengetahui penyebabnya agar tidak mengakibatkan kerusakan kulit lainnya.
Lantas apa saja penyebab kulit kaki mengelupas? Berikut informasi selengkapnya melalui tautan berikut ini!
3. Rekomendasi sampo habbatussauda yang bagus untuk rambut
Kawan Puan, habbatussauda menjadi salah satu bahan alami yang memiliki banyak manfaat.
Selain untuk kesehatan, habbatussauda yang juga dikenal sebagai jintan hitam ini punya berbagai manfaat untuk kecantikan, termasuk rambut.
Untuk mendapatkan manfaat luar biasa habbatussauda untuk rambut, Kawan Puan tak perlu lagi repot, sebab kini sudah ada berbagai produk sampo dengan kandungan ini.
Berikut berbagai rekomendasi sampo kandungan habbatussauda di Tokopedia yang bisa kamu coba, simak melalui tautan berikut ini ya.
Kawan Puan, itulah berbagai topik menarik dalam Berita Terpopuler Fashion & Beauty hari ini.
Nantikan ulasan topik-topik menarik yang selanjutnya! (*)
Baca Juga: Atasi Rontok hingga Sehatkan Kulit Kepala, Ini Manfaat Habbatussauda untuk Rambut