5 Risiko Paylater yang Wajib Diketahui, Bisa Bikin Utang Semakin Numpuk

Alessandra Langit - Selasa, 12 April 2022
Risiko pemakaian Paylater yang harus diperhatikan
Risiko pemakaian Paylater yang harus diperhatikan B4LLS

Baca Juga: Dorong Pertumbuhan Ekonomi, Paylater Jadi Metode Pembayaran Populer

3. Ada risiko denda

Paylater adalah bentuk cicilan yang mengharuskan kita untuk membayar tepat waktu di akhir bulan.

Apabila Kawan Puan telat membayar karena ada kebutuhan yang lebih mendesak, maka ada denda yang harus kamu terima.

Denda ini terus berlipat ganda hingga kita mampu untuk membayar tagihannya tepat waktu, lho.

4. Perilaku konsumtif meningkat

Adanya sistem pembayaran Paylater diakui membuat pengguna dengan mudah membeli barang-barang yang diinginkan.

Tindakan tersebut dapat meningkatkan perilaku konsumtif, padahal, Paylater bukanlah saldo uang kita yang dapat digunakan sebebas-bebasnya.

5. Menyebabkan kecanduan

Perilaku konsumtif ternyata bisa menimbulkan kecanduan berbelanja dengan Paylater yang berbahaya.

Kawan Puan akan memiliki hasrat untuk membeli barang terus menerus tanpa melihat jumlah pendapatanmu karena mengandalkan Paylater.

Penggunaan Paylater memang sangat bermanfaat di waktu genting dan untuk kebutuhan yang mendesak.

Namun, Kawan Puan tetap harus berpikir dua kali sebelum check out barang di e-commerce favoritmu.

Baca Juga: Sebelum Belanja Pakai Paylater, Minimal Pertimbangkan 5 Hal Ini!

(*)

Sumber: Kompas.com
Penulis:
Editor: Rizka Rachmania


REKOMENDASI HARI INI

Atasi Limbah Tekstil, Jalin Dibantu EcoTouch Kumpulkan Pakaian Bekas Karyawan