Sedangkan, volume kedua dari serial yang dibintangi Millie Bobby Brown ini akan dirilis pada 1 Juli 2022 mendatang.
2. Banyaknya pemain baru
Seperti yang kita ketahui, di musim-musim sebelumnya, banyak karakter Stranger Things yang tewas diserang oleh monster menyeramkan.
Maka, di musim terbaru ini, Kawan Puan dapat berkenalan dengan berbagai karakter-karakter baru yang membuat cerita semakin kompleks.
Penggemar serial ini pun telah lama menunggu kehadiran aktris Amybeth McNulty yang sebelumnya membintangi Anne with an E.
Amybeth akan memainkan karakter Vicky, seorang penggemar band yang dikabarkan menjadi love interest salah satu karakter utama.
Selain Amubeth, ada juga Myles Truitt yang berperan sebagai pemain basket di kota Hawkins.
Aktris Ting Chen juga akan memerankan karakter Ms. Kelly seorang guru dan Van Dien yang berperan menjadi perempuan populer bernama Crissy.
Baca Juga: Stranger Things Season 4 Bakal Tayang, Ini Segala Hal yang Perlu Kamu Tahu!