Parapuan.co - Meski telah menjalani puasa beberapa hari di bulan Ramadan, tak sedikit Kawan Puan yang terlambat bangun sahur.
Alhasil, kamu akan terburu-buru dan membuat sahurmu terasa tidak nyaman.
Namun Kawan Puan tak perlu khawatir, berikut tips agar kamu bisa bangun sahur tepat waktu.
Ingin tahu apa saja tipsnya? Yuk simak!
1. Tidur lebih awal
Menurut laman Gulfnews, tips pertama agar kamu tidak terlambat bangun sahur adalah dengan tidur lebih awal.
Jika biasanya kamu tidur larut malam, mulai sekarang ubahlah pola tidurmu.
Dengan begitu kamu bisa tetap mendapatkan tidur berkualitas tanpa khawatir terlambat bangun sahur.
Tidur lebih awal juga membuat tubuhmu lebih bugar saat bangun sahur nanti.
Baca Juga: Pas untuk Sahur, 7 Jenis Makanan Ini Mengenyangkan Lebih Lama saat Puasa