BERITA TERPOPULER TRENDING TOPIC: Cara Nonton Wedding Agreement The Series hingga Sejarah Jumat Agung

Linda Fitria - Sabtu, 16 April 2022
Wedding Agreement The Series tayang di Disney+ Hotstar
Wedding Agreement The Series tayang di Disney+ Hotstar Disney+ Hotstar

Parapuan.co - Berikut ini sederet berita terpopuler di kanal trending topic, Sabtu (16/4/2022).

Mulai dari cara menonton Wedding Agreement The Series, hingga sejarah perayaan Jumat Agung.

Untuk lebih lengkapnya, yuk simak ulasan berikut ini.

1. Begini Cara Nonton Wedding Agreement The Series, Tayangan Seru Bulan April 2022

Belakangan, serial baru Wedding Agreement The Series jadi tontonan favorit masyarakat Indonesia.

Selain karena deretan pemain populer, serial ini juga disukai karena jalan ceritanya yang menarik nih Kawan Puan.

Wedding Agreement The Series sendiri adalah serial yang diadaptasi dari Wattpad karya Mia Chuz.

Sebelumnya cerita ini telah dibuat dalam versi film dan mendapat sambutan yang luar biasa.

Karenanya, karya ini kemudian dibuat ulang dalam bentuk serial dengan pengembangan cerita yang tentunya makin kompleks dan menarik.

Baca Juga: Bintangi Wedding Agreement The Series, Indah Permatasari dan Refal Hady Belajar Banyak soal Rumah Tangga

Wedding Agreement The Series kini telah tayang dan jadi tontonan seru menemani masyarakat di bulan Ramadan 2022 ini.

Bagi Kawan Puan yang ingin menyaksikannya, Wedding Agreement The Series tayang di Disney+ Hotstar dan kamu bisa melihatnya setiap hari Jumat.

Nah jika kamu belum berlangganan Disney+ Hotstar, Kawan Puan tak perlu khawatir.

Kamu bisa dengan mudah berlangganan Disney+ Hotstar yakni dengan menggunakan beberapa cara.

Baca selengkapnya

2. Sejarah dan Makna Perayaan Jumat Agung, Peristiwa Wafatnya Isa Almasih

Kawan Puan, hari ini, Jumat (15/4/2022), umat Kristiani di seluruh dunia sedang merayakan Jumat Agung.

Jumat Agung adalah hari peringatan wafatnya Isa Almasih atau Yesus Kristus yang disalibkan untuk menebus dosa umatnya.

Hari ini diperingati sebagai hari dukacita, penebusan dosa, dan puasa yang sering disebut sebagai Jumat Kesedihan.

Baca Juga: Preview Wedding Agreement The Series Episode 4, Tari Mulai Lelah Perjuangkan Bian

Hari ini menjadi hari libur nasional di banyak negara di dunia, termasuk Indonesia.

Jumat Agung biasanya didahului dengan kegiatan Jalan Salib, pengabdian 14 langkah untuk mengenang perjalan Yesus Kristus sebelum dan sesudah disalibkan.

Gereja Anglikan dan Katolik biasanya merayakan hari ini dengan ibadah puasa yang kemudian dilanjutkan dengan prosesi muram.

Nah, di balik hari yang penting ini, ada makna mendalam yang diyakini oleh umat Kristiani di seluruh dunia.

Hari ini adalah tentang pengorbanan dan penebusan dosa untuk menyambut kelahiran baru dan kebangkitan di Hari Paskah.

Untuk mengenal lebih dalam soal hari Jumat Agung, berikut sejarah dan maknanya yang dilansir dari Kompas.com.

Baca selengkapnya

3. Antusiasme Tinggi, Kuota Mudik Gratis 2022 Kemenhub Ditambah, Kota Tujuannya Juga Bertambah!

Kawan Puan, pemerintah telah menambah kuota dari Mudik Gratis Kementrian Perhubungan (Kemenhub) 2022.

Baca Juga: Jadi Syarat Mudik, Apakah Vaksin Booster Bisa Membatalkan Puasa?

Kabar tersebut diumumkan dalam media sosial Direktorat Jendral Perhubungan Darat.

"Karena animo masyarakat yang luar biasa besar, Kementerian Perhubungan melalui Direktorat Jenderal Perhubungan Darat menambah kuota mudik gratis tahun ini sebanyak 10.080 orang," sebagaimana tertulis dalam unggahan Instagram @ditjen_hubdat.

Tak cuma itu, penambahan kuota Mudik Gratis 2022 ini juga diungkapkan oleh Direktur Jenderal Perhubungan Darat Kemenhub Budi Setiyadi pada Rabu (13/4/2022).

"Mudik gratis kami ada perubahan sebagaimana arahan dari Pak Menteri Perhubungan. Jadi kami menambah lagi kuota dari semula kita akan menyiapkan kendaraan truk sekitar 350, kita akan menyiapkan kendaraan sekitar 700," ujarnya, dilansir dari Kompas.com.

Sebelumnya, pendaftaran mudik gratis 2022 Kemenhub telah dibuka sejak 10 April sampai dengan 24 April 2022.

Adapun pendaftaran ini dibuka dengan kuota sekitar 350 bus yang masing-masing dapat mengangkut 30 penumpang.

Tingginya pendaftar mudik gratis 2022 ini membuat Kemenhub sepakat untuk menambah kuota pemudik gratis tersebut.

Tidak hanya menambah jumlah kuota mudik gratis 2022, Kemenhub juga menambah tujuan kota mudik.

Baca selengkapnya

Baca Juga: Mudik Gratis Lebaran 2022 Kemenhub Sudah Dibuka, Segera Daftar di Link Ini Sebelum Penuh!

(*)

Penulis:
Editor: Linda Fitria


REKOMENDASI HARI INI

Tiket Sold Out, Tiga Member SEVENTEEN Ini Siap Menyapa Carat Indonesia