Modis, Ini 5 Rekomendasi Kaftan Model Terbaru untuk Baju Lebaran

Intan Setiawanty - Sabtu, 16 April 2022
Rekomendasi kaftan model terbaru untuk baju Lebaran.
Rekomendasi kaftan model terbaru untuk baju Lebaran. shopee.co.id

Parapuan.co - Sambut Hari Raya Idulfitri, salah satu hal yang harus dipersiapkan adalah baju Lebaran.

Untuk bantu tampilan jadi lebih menarik, Kawan Puan sebaiknya memilih baju Lebaran yang nyaman dan bebas bergerak, seperti kaftan

Kaftan merupakan baju Lebaran yang populer dengan potongan lebar seperti kelelawar dan panjang yang menjuntai hingga ke mata kaki.

Biasanya, kaftan dihiasi oleh motif bordir atau detail manik-manik cantik, model, warna, serta bahan yang beragam.

Kawan Puan penasaran dengan model kaftan yang sedang tren saat ini? Berikut lima rekomendasi kaftan yang bisa kamu coba!

1. Kaftan Sakura Sifon Luna Maya Bordir Gold

Kaftan Sakura kaftan sifon luna maya bordir gold.
Kaftan Sakura kaftan sifon luna maya bordir gold. shopee.co.id

Kaftan dengan jenis bahan sifon ceruti ini tampak ringan dan elegan karena ornamen bordir emas yang unik.

Selain bahannya yang jatuh, bordir emasnya pun sangat elegan dan pas dengan tidak berlebihan.

Baca Juga: Sambut Lebaran, Ini 5 Tips Memilih Kaftan yang Harus Kamu Ketahui

Tersedia dalam ukuran all size, kaftan ini bisa dipakai oleh semua ukuran.

Modis, kaftan hitam cantik ini memiliki tali di dalamnya yang dapat membentuk badan, dengan cara diikat ke belakang pinggang.

Dengan bahan ceruti yang tipis ini sebaiknya Kawan Puan gunakan inner dress, atau manset agar lebih aman.

Kaftan sifon ini dijual dengan harga sekitar Rp135.000 - Rp149.000, tergantung dari banyaknya detail atau motif yang kamu pilih.

2.Lovin To Wear Kaftan Polos Maxmara

Mimi Grosir Kaftan Ikat Polos Maxmara Lux.
Mimi Grosir Kaftan Ikat Polos Maxmara Lux. shopee.co.id

Berkilau, bahan maxmara yang tidak transparan bisa kamu jadikan outfit Lebaran, selain itu, bahan ini juga sangat jatuh, lembut, dan elegan.

Warna-warna yang tersedia sangat beragam, yaitu terdiri dari dua belas pilihan warna cantik.

Misalnya kamu bisa memilih warna sage atau hijau lembut yang tahun ini sedang viral, sage green sangat cocok untuk outfit Lebaran kamu.

Baca Juga: 5 Inspirasi Gaya Pakai Kaftan untuk Tampil Modis saat Lebaran

Modelnya yang simpel dilengkapi dengan aksen lipatan di tengah khas kaftan yang cantik.

Kamu juga bisa memesan kaftan ini untuk seragam di Hari Raya Idulfitri nanti, tentunya dengan penawaran harga terbaik.

Siapkan budget sebesar Rp155.000, dan kamu bisa tampil stunning sambut Lebaran dengan kaftan ini ya!

3. Zihana Kaftan Brokat

Zihana Kaftan Brokat.
Zihana Kaftan Brokat. shopee.co.id

Kaftan Zihana  ini terdiri atas kombinasi bahan ity crepe dan brukat pearl lipit di bagian depan.  Untuk motif dari brukatnya sendiri tergantung dari ketersediannya ya, Kawan Puan.

Terdiri dari tiga warna cantik, yaitu milo, broken white, dan hitam serta ukuran yang beragam dimulai dari M sampai XXL.

Untuk Lebaran nanti, warna broken white bisa menjadi pilihan kamu agar Hari Raya terasa lebih sakral.

Kaftan unik ini dibanderol dengan harga Rp135.000, siapkan budget kamu jika tertarik untuk membelinya ya!

Baca Juga: 5 Inspirasi Baju Lebaran Kaftan ala Artis Indonesia, Ada Nia Ramadhani

4. Mimi Grosir Kaftan Ikat Polos Maxmara Lux

Mimi Grosir Kaftan Ikat Polos Maxmara Lux.
Mimi Grosir Kaftan Ikat Polos Maxmara Lux. shopee.co.id

Kaftan ikat ini adalah model yang diikat manual sehingga kamu bisa bebas berkreasi dalam memakainya.

Bisa diikat basic ke depan, bisa juga ikat samping yang manis, maupun ikat belakang yang rapi dan formal.

Pilihan warnanya pun sangat beragam, yaitu dua puluh dua warna kekinian yang jarang kamu temui di banyak kaftan lainnya.

Ingin memakai kaftan cantik ini di hari Lebaran? Terbilang cukup ekonomis, siapkan sekitar Rp103.000 ya, Kawan Puan.

5. Cloth To Wear Kaftan Dress Woolpeach

Cloth To Wear Dress Kaftan Gamis.
Cloth To Wear Dress Kaftan Gamis. shopee.co.id

Sesuai namanya, kaftan ini memiliki model dress dengan bahan utama woolpeach.

Memiliki potongan lengan pendek, kaftan ini cocok untuk kamu yang tidak berhijab dan ingin bebas gerah seharian.

Warna yang dihadirkan juga cukup kekinian, seperti lilac, fuchia pink, lavender, tosca, dan masih banyak warna lainnya yang tidak kalah cantik.

Kaftan dari Clothtowear yang minimalis dan manis ini bisa kamu dapatkan dengan harga Rp123.500, Kawan Puan.

Kawan Puan, itu dia lima rekomendasi kaftan yang bisa kamu pilih dengan model fashionable dan kekinian.

Dari kelima rekomendasi kaftan untuk baju Lebaran di atas, mana nih yang ingin kamu miliki? (*)

Baca Juga: Tunik hingga Kaftan, Ini 5 Rekomendasi Baju Lebaran untuk Ibu Hamil di Tokopedia 

Penulis:
Editor: Arintya


REKOMENDASI HARI INI

Kampanye Akbar, Paslon Frederick-Nanang: Kami Sedikit Bicara, Banyak Bekerja