3. Mode gelap
Jika Kawan Puan memiliki ponsel dengan layar berbasis LED seperti OLED atau AMOLED, maka perangkat menunjukkan warna hitam dengan mematikan LED, dan hal ini jelas dapat bantu menghemat daya.
Jadi, usahakan untuk menggunakan mode gelap untuk menghemat banyak baterai, termasuk pada sejumlah aplikasi yang juga memiliki opsi mode gelap.
Dengan mengaktifkan mode gelap dapat membantu menghemat hingga satu jam masa pakai baterai.
4. Aktifkan mode hemat baterai
Cara lainnya untuk bantu menghemat baterai adalah dengan menyalakan mode hemat baterai.
Dengan aktifnya mode tersebut, biasanya mematikan teknologi tampilan dan mengurangi proses latar belakang.
5. Tutup aplikasi yang tidak digunakan
Meski tak digunakan, sejumlah aplikasi akan terus berjalan di latar belakang.
Hal tersebut tentu saja akan memakan data dan daya baterai seiring waktu.
Untuk menghemat baterai, kamu dapat mengelola aplikasi di pengaturan telepon, lalu mengizinkan atau menonaktifkan aktivitas latar belakang atau mengoptimalkan penggunaan baterainya.
Nah, itulah tips hemat baterai ponsel yang bisa kamu coba selama perjalanan arus mudik lebaran.
Baca Juga: Awas, Ternyata Handphone Bisa Jadi Sarang Bakteri dan Virus, Begini Cara Bersihkannya
(*)