3 Cara Efektif Atasi Hiperpigmentasi Menurut Ahli, Salah Satunya Pakai Sunscreen

Ardela Nabila - Jumat, 22 April 2022
Cara mengatasi hiperpigmentasi.
Cara mengatasi hiperpigmentasi. sorn340

Parapuan.co - Matahari yang terus bersinar sepanjang tahun di Indonesia menyebabkan perempuan Indonesia tak bisa terlepas dari masalah kulit hiperpigmentasi.

Walaupun hiperpigmentasi juga bisa disebabkan oleh beberapa faktor lainnya, seperti inflamasi karena bekas jerawat dan genetika, namun tak bisa dimungkiri bahwa sinar UV juga memengaruhinya.

Menurut dokter kulit sekaligus content creator dr. Danar Wicaksono, SpDV dalam acara Garnier Skincare Masterclass Hyperpigmentation Edition, hiperpigmentasi hadir sebagai bentuk perlindungan dari kulit.

“Hiperpigmentasi ini sebenarnya merupakan salah satu bentuk proteksi, mekanisme dari kulit kita untuk melindungi organ di dalamnya,” ujar dr. Danar, Rabu (20/4/2022).

“Biasanya terjadi karena beberapa faktor, antara lain paparan sinar matahari, inflamasi karena bekas jerawat dan bekas luka, perubahan hormon, obat, serta juga genetika,” jelasnya lagi.

Untungnya, terdapat beberapa cara efektif yang bisa Kawan Puan lakukan apabila kamu merupakan salah satu yang sering kali mengalami permasalahan hiperpigmentasi.

Dalam kesempatan yang sama, Riva Dwitya Akhmad, Scientific & Regulatory Affairs Director L’Oreal, menjelaskan beberapa cara mengatasi hiperpigmentasi.

1. Menggunakan sunscreen

Meskipun hiperpigmentasi tersebut sudah terbentuk, namun untuk mengatasinya agar warnanya tidak semakin gelap, Kawan Puan wajib menggunakan sunscreen.

Baca Juga: Sering Alami Hiperpigmentasi, Vanesha Prescilla Bagikan Perawatan Kulit Sehari-hari

  

Rutin menggunakan tabir surya, khususnya di siang hari ketika beraktivitas di luar ruangan, dapat melindungi kulit dari radikal bebas yang bisa merusak kulit.

“Yang pertama adalah perlindungan, yaitu menggunakan sunscreen, sebab Indonesia itu negara tropis dengan paparan UV yang sangat tinggi, jadi pemakaian sunscreen itu sangat penting untuk melindungi kulit dari radikal bebas sinar UV,” ujar Riva.

2. Lakukan pencegahan dengan menggunakan antioksidan

Selain menggunakan sunscreen, kamu juga perlu melakukan pencegahan agar tidak muncul hiperpigmentasi baru pada kulit.

Meskipun menggunakan sunscreen juga merupakan tindakan pencegahan, namun menggunakan produk perawatan kulit yang mengandung antioksidan juga penting.

Pasalnya, antioksidan ini bisa memaksimalkan perlindungan kulit dari paparan sinar UV dan penyebab masalah kulit lainnya.

“Juga pencegahan dengan menggunakan antioksidan, sehingga kulit kita terlindungi, tidak mudah rusak dengan paparan sinar UV, polusi, radikal bebas, yang ada di sekitar kita,” lanjutnya.

3. Perawatan kulit

Ketika hiperpigmentasi tersebut sudah terbentuk, maka dibutuhkan perawatan kulit ekstra, yakni dengan menggunakan produk yang memiliki bahan untuk mencerahkan.

Baca Juga: Atasi Masalah Kulit Hiperpigmentasi, Garnier Hadirkan Inovasi Lewat Produk Terbaru

Riva menyarankan untuk menggunakan produk perawatan kulit yang mengandung vitamin C untuk membantu regenerasi kulit.

“Gunakan vitamin C yang bisa mencerahkan dan membantu meregenerasi kulit, sehingga sel kulit matinya tergantikan dengan sel kulit yang lebih sehat,” tuturnya.

Di samping itu, penggunaan skincare yang dapat melembapkan kulit juga tak kalah penting, misalnya saja dengan memilih produk yang mengandung niacinamide.

“Selanjutnya adalah hydrate, jangan lupa untuk melembapkan kulit, tidak hanya fokus pada tampilan hiperpigmentasi saja, tetapi juga kelembapan kulit juga harus dijaga dengan menggunakan niacinamide, sehingga kulitnya tetap sehat dan tidak gampang rusak,” tutup Riva.

(*)

Baca Juga: Bukan Cuman Wajah, Ini Bagian Tubuh yang Juga Penting untuk Diaplikasikan Sunscreen



REKOMENDASI HARI INI

Kampanye Akbar, Paslon Frederick-Nanang: Kami Sedikit Bicara, Banyak Bekerja