Parapuan.co - Hari Raya Lebaran adalah momen yang dinanti-nanti umat muslim, termasuk di Indonesia.
Di momen ini, masyarakat Indonesia bersuka cita untuk merayakan Lebaran.
Dari menjelang hingga Hari Raya Lebaran, berbagai lagu-lagu bertema Lebaran kerap diputar.
Tak cuma itu saja, berbagai lagu ini kerap kita dengar sebagai latar suara untuk konten video di TikTok atau Reels Instagram.
Ini dia berbagai lagu Lebaran yang bisa memeriahkan hari rayamu.
1. "Selamat Hari Lebaran" - Project Pop
Grup Project Pop belum lama ini merilis lagu Selamat Hari Lebaran pada Kamis (21/4/2022) lalu.
Tentunya karya terbaru dari grup ini dirilis untuk memeriahkan momen Lebaran.
Tak hanya bersuka cita selama Lebaran, Project Pop pun mengajak kita untuk menjadi pribadi yang lebih baik setelah berpuasa Ramadan.
Baca Juga: Resah dengan Perubahan Iklim, Laleilmanino Rilis Lagu Dengar Alam Bernyanyi
"Jadikanlah Lebaran awal yang baru lagi
Dulu suka berjudi skarang harus berhenti (sekarang harus berhenti)
Dulu mabuk beli skarang banyak air putih
Dulu gampang emosi sekarang penuh kasih."
2. "Lebaran" - Putih Abu-Abu
Putih Abu-Abu, grup vokal asal Cianjur, juga merilis lagu untuk melengkapi momen hari raya berjudul "Lebaran".
Di lagu ini, Putih Abu-Abu berpesan untuk tidak menyimpan dendam, memaafkan dan ajakan untuk silaturahmi untuk mencari keberkahan dari tuhan.
"Tiada dendam menyimpan benci
lahir kembali dengan fitri
Baca Juga: Meriahkan Bulan Ramadan, Putih Abu-Abu Rilis Lagu Berjudul Lebaran
Dengan silaturahmi berkumpul kembali
untuk berkah sang illahi."
3. "Selamat Lebaran" - Ungu
Mungkin, salah satu lagu religi dari grup band Ungu ini sudah tidak asing di telinga Kawan Puan.
Lagu "Selamat Lebaran" dirilis oleh Ungu pada tahun 2012 silam.
Liriknya sendiri menceritakan Lebaran sebagai hari kemenangan setelah menjalani puasa selama satu bulan lamanya dan ajakan untuk saling memaafkan.
"Selamat Lebaran, selamat Lebaran
Raihlah kemenangan
Selamat Lebaran, selamat hari Lebaran
Mari kita saling memaafkan."
Baca Juga: Tayang di Momen Libur Lebaran, Simak Fakta di Balik Layar Film KKN di Desa Penari
4. "Idul Fitri" - Gita Gutawa
Lagu yang dinyanyikan oleh Gita Gutawa berjudul "Idul Fitri" ini juga sudah kerap diputar setiap menjelang hingga hari Lebaran.
Dirilis pada tahun 2013, lagu ini menceritakan tentang puasa serta berbagai tradisi menjelang Lebaran, tak lupa juga perasaan suka cita menyambut Hari Raya Idul Fitri.
"Minal aidzin wal faidzin
Maafkan lahir dan batin
Selamat para pemimpin
Rakyatnya makmur terjamin"
Itu tadi beberapa rekomendasi lagu untuk konten TikTok maupun IG Reels Kawan Puan di momen Lebaran!
Baca Juga: 5 Lagu Indonesia Viral di TikTok Sepanjang Masa yang Wajib Didengar
(*)