Parapuan.co – Setelah mengadakan konser di Jakarta pada 2020, akhirnya NCT DREAM akan kembali menyapa para NCTzen, sebutan untuk penggemar NCT, di Indonesia melalui Shopee Big Ramadan Sale TV Show, Senin (25/4/2022).
Hal ini tentu menjadi kabar gembira bagi para NCTzen yang kangen melihat penampilan boygroup yang terdiri dari Mark, Renjun, Jeno, Haechan, Jaemin, Chenle, dan Jisung tersebut di atas panggung.
NCT DREAM sendiri merupakan grup sub-unit dari NCT, boygroup yang bernaung di bawah SM Entertainment.
Mulanya, grup ini dibuat khusus untuk anggota NCT yang berusia 20 tahun. Ketika seorang anggota menginjak usia 21 tahun, maka ia akan dinyatakan “lulus” dari NCT DREAM dan bergabung dengan sub-unit NCT lain.
Baca Juga: Belum Beli Baju Lebaran? 5 Brand Fashion Lokal Ini Tawarkan Promo di Shopee
Namun, pada 2020, sistem keanggotaan NCT DREAM diubah sehingga grup ini menampung anggota dari berbagai kalangan usia. Saat ini, NCT DREAM sudah memiliki anggota tetap.
NCT DREAM memulai debutnya dengan merilis single berjudul "Chewing Gum" pada 2016. Setahun kemudian, boygroup ini melakukan comeback dengan merilis album single perdananya bertajuk The First.
Pada Februari 2017, NCT DREAM berhasil menduduki peringkat pertama untuk lagu “My First and Last” dari album The First di acara musik The Show. Prestasi itu menjadi kemenangan program musik pertama (first win) bagi NCT Dream.
Pada tahun yang sama, NCT DREAM juga ditunjuk sebagai duta resmi Piala Dunia U-20 FIFA Korea 2017. Mereka merilis lagu berjudul “Trigger The Fever” sebagai lagu resmi untuk kompetisi sepakbola internasional tersebut.
Baca Juga: Tak Harus Putih, Ini Rekomendasi Baju Lebaran Tunik Warna Merah Marun di Shopee
Lagu “Trigger The Fever” pun kemudian masuk ke daftar lagu mini album pertama NCT DREAM berjudul We Young.
Tidak hanya itu, NCT DREAM juga berhasil mencetak beberapa prestasi di industri musik internasional, lho. Mereka sukses mempertahankan posisinya dalam daftar peringkat musik 21 Under 21 versi Billboard pada 2018, 2019, dan 2020.
Selain itu, NCT DREAM pernah masuk dalam daftar 25 Remaja Paling Berpengaruh versi majalah Time pada 2018. Tidak heran, dengan segudang talenta dan prestasi yang dimiliki, NCT DREAM menjadi salah satu boygroup asal Korea Selatan yang sangat populer.
Ditambah lagi, NCT DREAM punya lagu-lagu yang catchy dan koreografi yang keren. Oleh karena itu, jangan lewatkan penampilan mereka di Shopee Big Ramadan Sale TV Show.
Baca Juga: 5 Rekomendasi Baju Lebaran Sarimbit untuk Gaya Kompak dengan Keluarga saat Idulfitri
Selain tampil membawakan lagu-lagu terbaiknya di panggung Shopee, para anggota NCT DREAM juga bakal ikutan bermain rangkaian games Shopee yang seru dan bertabur hadiah.
Shopee Big Ramadan Sale TV Show akan ditayangkan secara langsung pada Senin (25/4/2022) pukul 19.00 WIB melalui stasiun televisi (TV) RCTI, SCTV, Indosiar, serta platform Shopee Live dan YouTube Shopee Indonesia.
Dimeriahkan oleh sederet selebritas Tanah Air
Untuk memeriahkan rangkaian acara Shopee Big Ramadan Sale TV Show, Shopee juga akan menghadirkan sederet selebritas Tanah Air. Salah satunya adalah pasangan fenomenal Lesti Kejora dan Rizky Billar yang baru saja dikaruniai buah hati pertama pada akhir April 2021.
Selain Lesti dan Rizky, Shopee akan mengundang pasangan fenomenal lain yang juga baru dikaruniai anak pertama, yaitu Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah.
Baca Juga: Tunik hingga Dress, Intip Ide Baju Lebaran Modis ala Aurel Hermansyah
Penggemar sinetron Ikatan Cinta wajib berbahagia karena pasangan Al (Arya Saloka) dan Andin (Amanda Manopo) akan hadir pada Shopee Big Ramadan Sale TV Show. Keduanya siap membuat penonton meleleh dengan aksi romantis di panggung Shopee nanti.
Tidak ketinggalan, Shopee Big Ramadan Sale TV Show juga akan dimeriahkan oleh pasangan Raffi Ahmad dan Nagita Slavina. Keduanya akan memandu beragam segmen berhadiah selama berlangsungnya Shopee Big Ramadan Sale TV Show.
Ada banyak hadiah menarik yang menanti pada acara puncak Shopee Big Ramadan Sale tahun ini. Pada segmen Goyang Shopee COD, kamu berkesempatan mendapatkan hadiah Samsung Galaxy S21, Galaxy Note 20 Ultra 5G, Galaxy Z Fold3 5G, Honda Scoopy Prestige, Honda PCX CBS Type, dan Honda HRV E CVT.
Selain itu, terdapat segmen game Shopee O berhadiah Samsung Galaxy S21 dan Toyota Raize 1.0 T G Type, serta segmen ShopeeFood berhadiah Honda BRV E CVT.
Baca Juga: 4 Fitur Shopee yang Bisa Dimanfaatkan untuk Tingkatkan Penjualan
Shopee juga akan bagi-bagi tunjangan hari raya (THR) hingga Rp 100.000 melalui segmen Shopee Video. Untuk memenangkan THR, kamu wajib unggah video pada fitur baru Shopee, yakni Shopee Video.
Kemudian, kamu juga bisa mengikuti #GoyangShopeeVideo untuk berkesempatan mendapatkan Honda City Hatchback RS CVT.
Sambil menikmati beragam hiburan di Shopee Big Ramadan Sale TV Show, kamu juga bisa berbelanja hemat dengan memanfaatkan promo Flash Sale Serba Seribu dan diskon dari berbagai brand ternama, seperti Scarlett, Realfood, Erigo, Somethinc, Dr. Kevin, Kintakun, Inthebox, M231, Ace Fashion, Edwin, Bata, dan Axis.
Semakin menarik, Shopee pun sudah menyiapkan hadiah Toyota Vios G CVT bagi pengguna baru aplikasi Shopee. Jadi, tunggu apa lagi? Yuk, download aplikasi Shopee di ponselmu sekarang dan dapatkan beragam keuntungan belanja serta akses hiburan di Shopee! (**CM/YUS)