Parapuan.co – Kawan Puan, apakah kamu sering bingung ketika menghadapi pasangan yang sedang marah?
Seperti diketahui, ketika orang yang kamu cintai sedang marah, wajar jika ingin meredakan situasi secepat mungkin.
Pasalnya kemarahan bisa menjadi emosi yang sulit untuk disaksikan, sehingga kamu ingin membantunya merasa lebih baik.
Namun, dalam upaya untuk meredakan emosi, terkadang kata-kata yang menurutmu positif justru menyakiti hatinya.
Lantas, bagaimana cara menghadapi pasangan yang marah dengan tepat? Mengutip Fatherly, salah satu cara ampuh hadapi pasangan yang marah adalah dengan tak mengatakan kalimat-kalimat ini, apa saja?
1. "Kamu yang salah."
Ketika pasanganmu marah, memberi tahu bahwa dia salah dapat memicu naluri protektif yang hanya akan memperkuat pertengkaran.
Pada akhirnya, pasanganmu akan mempertahankan pendapatnya dan menyalahkan sudut pandangmu juga.
Baca Juga: Ada Positif dan Negatif, Rasa Marah Ternyata Bisa Digolongkan Jadi 3 Jenis Ini!
2. "Kamu bereaksi berlebihan!"