Dengan tampilan ini kamu bisa terlihat rapi dan nyaman sekaligus karena mix and match yang sesuai.
Selain itu, karena potongan celana kulot dan blazer yang sudah besar ini, sebaiknya jangan tambahkan aksesori yang berlebihan.
Cukup lengkapi dengan sling bag dan flatshoes hitam polos agar terkesan simpel dan elegan.
2. Kulot Jeans Warna dan Sweater
Kulot jeans berwarna netral ini bisa kamu jadikan inspirasi untuk hangout atau coffee date.
Seperti warna tan pada kulot jeans yang satu ini, kamu bisa mix and match dengan sweater warna senada, serta mengombinasikannya dengan jeans dan sweater.
Untuk menambah kesan fashionable, Kawan Puan bisa add on white shirt sebagai inner dari sweater agar terlihat detail collar dan lengan yang kontras dari shirt yang kamu pilih.
Manis, feminin, namun tetap kasual karena celana kulot memiliki potongan yang besar jadi tidak merepotkan untuk dipakai nongkrong seharian.
Baca Juga: Stylish dan Nyaman, Intip 5 Gaya Selebram Berhijab Pakai Celana Kulot